Women on Top

WeLearn, Platform Baru untuk Bantu Perempuan Bangun Bisnis

23 November 2019 16:11 WIB
comment
11
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi perempuan bekerja seharian di kantor  Foto: Shutterstock
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi perempuan bekerja seharian di kantor Foto: Shutterstock
ADVERTISEMENT
Kiprah perempuan dalam dunia wirausaha terus meningkat. Pada tahun 2018 jumlah UMKM mencapai 57,83 juta dengan lebih dari 60 persen dikelola oleh perempuan. Kebanyakan bisnis mikro yang didominasi perempuan fokus pada makanan, akomodasi dan perdagangan ritel.
ADVERTISEMENT
Dari data yang diberikan Sensus Ekonomi 2016 untuk UMKM, terlihat perempuan bergerak cepat dalam menjalani bisnis. Meski begitu, masih banyak pula perempuan yang terhambat dalam membangun bisnis karena minimnya edukasi bisnis yang ada.
Hambatan lainnya, perempuan yang berperan ganda sebagai ibu dan istri tidak memiliki begitu banyak waktu untuk mengikuti pelatihan. Di mana pelatihan tentang berbisnis itu dapat memajukan usahanya dengan edukasi yang diemban.
Ilustrasi perempuan berbisnis di rumah Foto: Shutterstock
Melihat hambatan tersebut, UN Women sebagai bagian organisasi PBB (Perserikatan Bangsa-Bangsa) yang memberdayakan perempuan, meluncurkan platform belajar online yang bertujuan meningkatkan kesempatan belajar yang setara. Platform ini sekaligus ditujukan untuk memberdayakan perempuan yang ingin memulai atau mengembangkan bisnis melalui pengembangan keterampilan.
Merasa memiliki visi yang sama dalam memberdayakan perempuan secara ekonomi, UN Women menggandeng Sunlight dari Unilever untuk meluncurkan platform tersebut yang bertajuk WeLearn. Platform belajar online ini, memberikan keleluasaan perempuan untuk mempelajari bisnis.
ADVERTISEMENT
“Kita memberdayakan perempuan secara ekonomi melalui platform online yang mereka bisa akses dimanapun dan kapanpun. Jadi misalkan mereka punya waktu lima sampai sepuluh menit sehari (untuk belajar), nggak masalah,” ucap Pertiwi Triwidiahening, Program Officer Women Entrepreneurship, UN Women saat dihubungi kumparanWOMAN beberapa waktu lalu.
Peluncuran WeLearn yang dilakukan pihak UN Women, Uniliver Indonesia, Menteri Deputi Bidang Produksi & Pemasaran, dan Kementrian Koperasi UKM Foto: UN WOMEN
Selain keterbatasan waktu yang dimiliki untuk pengembangan keterampilan, wirausaha perempuan dinyatakan masih sulit dalam mendapatkan modal untuk memulai ataupun mengembangkan bisnis. Jamshed Kazi, UN Women Representative memaparkan, sebagian besar hambatan perempuan juga terjadi karena norma dan budaya yang bersifat diskriminatif terhadap perempuan.
Perempuan yang berusaha untuk mandiri dalam ekonomi dengan bekerja atau membuka usaha, kerap dianggap melawan norma budaya. Ada anggapan bahwa perempuan sebaiknya fokus pada urusan rumah tangga dan mengurus anak.
ADVERTISEMENT
“Di Indonesia begitu tantangannya, perempuan tidak boleh melepaskan kewajibannya sebagai family caregiver. Padahal kan kalau perempuan bekerja atau membuka usaha bisa mendatangkan pemasukan untuk keluarganya,” jelas Pertiwi.
Ilustrasi perempuan berbisnis sambil mengasuh anak Foto: Shutterstock
Proses belajar yang diberikan WeLearn
WeLearn telah diujicoba oleh perempuan wirausaha untuk aksesibilitas platform tersebut. Widya Esthi Riany yang berbisnis makanan pasta, mengungkapkan modul yang disediakan WeLearn sangat berguna sebagai panduang berbisnisnya.
“Ini (WeLearn) sangat berguna dan relevan bagi yang baru saja memulai usaha karena materi pembelajarannya sangat pas untuk mengembangkan bisnis,” ucapnya.
Bagi yang ingin menggunakan platform WeLearn, dapat mengaksesnya melalui tautan welearn.unwomen.org. Laman ini dapat diakses lewat handphone atau laptop. Ketika akan memulai belajar online, kita perlu daftar terlebih dahulu dengan memasuki alamat email.
Tampilan laman platform WeLearn Foto: WeLearn
Begitu mulai kita akan memasuki tahap start your business, untuk kedepannya akan ada modul sesuai dengan tahapannya yaitu grow your business. Dalam beberapa bulan ke depan, WeLearn akan memberikan lebih banyak materi terkait wirausaha dan kepemimpinan bagi perempuan untuk memajukan bisnisnya.
ADVERTISEMENT
Untuk Anda yang mempunyai keinginan untuk maju dalam berbisnis, namun tidak memiliki waktu yang cukup luang untuk mempelajarinya. Meski banyak tantangan yang dihadapi, program WeLearn mendukung Anda untuk mencapai kesuksesan dalam berbisnis.
Ilustrasi social cause Foto: Shutterstock
Sedang memuat...0 Konten
Sedang memuat...0 Konten
Sedang memuat...0 Konten
Sedang memuat...0 Konten
Sedang memuat...0 Konten