1 Karyawan Positif Corona Meninggal di Pesisir Barat Lampung, 7 Orang Terinfeksi

Konten Media Partner
2 Agustus 2020 12:31 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Peta persebaran kasus COVID-19 di Provinsi Lampung per tanggal 1 Agustus 2020, Minggu (2/8) | Foto : Bappeda Provinsi Lampung
zoom-in-whitePerbesar
Peta persebaran kasus COVID-19 di Provinsi Lampung per tanggal 1 Agustus 2020, Minggu (2/8) | Foto : Bappeda Provinsi Lampung
ADVERTISEMENT
Lampung Geh, Bandar Lampung - Seorang karyawan perusahaan swasta di Pesisir Barat meninggal karena COVID-19, dilakukan tracking 7 orang terinfeksi, Minggu (2/8)
ADVERTISEMENT
Berdasarkan keterangan yang dirilis oleh Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Lampung, Reihana, diketahui pada Sabtu (1/8) terdapat penambahan 8 kasus konfirmasi positif COVID-19, sehinggal total menjadi 263 kasus.
Selain penambahan kasus konfirmasi, juga terdapat penambahan konfirmasi meninggal 1 orang, yaitu pasien nomor 254. Pasien nomor 254 ini berasal dari Kota Bandar Lampung, seorang laki-laki berumur 63 tahun. Dia merupakan karyawan salah satu perusahaan swasta yang ada di Pesisir Barat.
Kronologis pasien nomor 254 tersebut yaitu, tanggal 17 Juli 2020, pasien dirawat di Medical Clinic dengan keluhan demam, mual, sesak, dan lemas. Kemudian pasien ini dibawa berobat ke salah satu rumah sakit swasta yang ada di Bandar Lampung pada 27 Juli 2020, dan disarankan untuk berobat jalan.
ADVERTISEMENT
Lalu 28 Juli 2020, pasien mengeluh sesak, dilakukan pemeriksaan swab. Dari pemeriksaan swab diketahui terkonfirmasi positif COVID-19 pada 29 Juli 2020. Dan sorenya, pasien ini dirujuk ke rumah sakit pemerintah Provinsi Lampung.
Tanggal 31 Juli 2020, kondisi pasien tersebut memburuk. Dan pukul 10.46 WIB, pasien dinyatakan meninggal dunia. Pemulasaran jenazah dilakukan sesuai protap COVID-19.
Ilustrasi COVID-19 di Provinsi Lampung | Foto : Lampung Geh
Dari pasien nomor 254, dilakukan tracking dan didapati 7 orang lainya positif COVID-19.
7 pasien tersebut yakni, nomor 257 (laki-laki 25 tahun), nomor 258 (perempuan 26 tahun), nomor 259 (perempuan 24 tahun), nomor 260 (laki-laki 42 tahun), nomor 261 (perempuan 28 tahun), nomor 262 (laki-laki 23 tahun), dan pasien nomor 263 (laki-laki 1,2 tahun). Semuanya merupakan karyawan swasta dan hasil tracking dari pasien nomor 254. Dan mereka semua saat ini menjalani isolasi mandiri di mess perusahaan.
ADVERTISEMENT
Untuk diketahui, di Kabupaten Pesisir Barat saat ini terdapat 16 kasus konfimasi positif COVID-19. Dimana 7 di antaranya merupakan kasus baru, dan 9 kasus lama. Kemudian yang sudah selesai isolasi sebanyak 7 orang. (*)