Gadis 16 Tahun yang Tersesat di Gunung Tanggamus Ditemukan Selamat

Konten Media Partner
1 Juli 2021 14:31 WIB
·
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Gadis 16 tahun ditemukan selamat setelah tersesat saat mendaki Gunung Tanggamus, Kamis (1/7/2021) | Foto: Basarnas Lampung
zoom-in-whitePerbesar
Gadis 16 tahun ditemukan selamat setelah tersesat saat mendaki Gunung Tanggamus, Kamis (1/7/2021) | Foto: Basarnas Lampung
ADVERTISEMENT
Lampung Geh, Tanggamus - Seorang gadis hilang tersesat ketika mendaki Gunung Tanggamus pada tanggal 30 Juni, ia ditemukan selamat pada Kamis, 1 Juli 2021.
Proses pencarian korban oleh Basarnas Lampung dan sejumlah relawan dari Forum Rescue Lampung, | Foto: Basarnas Lampung
Tasya Putri Damayanti (16), terpisah dari rombongannya yang berjumlah 5 orang ketika sedang mendaki Gunung Tanggamus melewati jalur ilegal, karena sampai saat ini pendakian Gunung Tanggamus masih ditutup.
ADVERTISEMENT
Diketahui korban mengalami kelelahan pada saat mendaki, ia memutuskan untuk berhenti dan 4 orang lainnya melanjutkan perjalanan ke puncak. Setelah rombongan kembali hingga ke posko awal, korban masih belum terlihat.
Korban kembali dalam keadaan selamat kepelukan orang tuanya, Kamis (1/7/2021) | Foto: Basarnas Lampung
Korpos SAR Tanggamus, Hendra, mengatakan korban ditemukan dalam kondisi selamat dengan kondisi shock dan mengalami sedikit luka lecet di bagian tangan dan kaki pada Kamis, 1 Juli 2021 sekitar pukul 06.45 WIB.
"Dalam kondisi selamat, sedikit shock dan hanya mengalami lecet pada jari tangan dan kaki. Kondisi kesehatan secara umum baik dan telah diserahkan kepada perwakilan keluarga oleh Kansar Lampung melalui POS SAR Tanggamus," ungkapnya. (*)