H+7 Lebaran, KAI Tanjung Karang Antarkan 60.258 Pelanggan Mudik hingga Sumsel

Konten Media Partner
17 April 2024 16:48 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi penumpang kereta api. | Foto: Sinta Yuliana/Lampung Geh
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi penumpang kereta api. | Foto: Sinta Yuliana/Lampung Geh
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Lampung Geh, Bandar Lampung - PT Kereta Api Indonesia (Persero) Divisi Regional IV Tanjung Karang mencatat telah mengantarkan 60.258 pelanggan ke berbagai tujuan sejak 31 Maret-17 April atau H+7 Lebaran. Manager Humas KAI Divisi Regional IV Tanjung Karang Azhar Zaki Assjari mengatakan dari 31 Maret-17 April jumlah tiket yang sudah terjual mencapai 70.286 atau naik 58% dibanding angkutan Lebaran 2023 yaitu 44.493. "Puncak arus mudik layanan kereta api di Divre IV Tanjungkarang pada periode 31 Maret hingga saat ini 15 April, telah terjadi pada 12 dan 13 April lalu dengan jumlah 4.311 pelanggan dan 4.218 pelanggan," katanya. Zaki menambahkan untuk stasiun dengan jumlah keberangkatan terbanyak yaitu Stasiun Tanjung Karang dengan total yaitu 18.993 pelanggan berangkat. "Sementara, keberangkatan lainnnya dari Stasiun Labuhan Ratu yaitu sebanyak 4.019 pelanggan, sehingga jika ditotalkan sudah ada 23.012 pelanggan yang berangkat di kedua stasiun tersebut," ujarnya. Menurut Zaki, untuk arus mudik dan balik dari Tanjung Karang ke berbagai kota masih terpantau tinggi. "Pada Rabu 17 April 2024 ada 2.027 pelanggan yang berangkat dan datang di Stasiun Tanjung Karang. Stasiun lainnya yang berada di Kota Bandar Lampung lainnya yaitu Stasiun Labuhan Ratu pada hari ini juga terpantau tinggi, ada 489 pelanggan yang naik dan turun dengan kereta api," ucapnya. Zaki pun berpesan, agar pelanggan kereta api dapat memperhitungkan waktu tempuh perjalanan menuju stasiun supaya tidak tertinggal kereta api. (Yul)
ADVERTISEMENT