Kebakaran di Bandar Lampung Diduga Berasal dari Tangki BBM, 3 Orang Terluka

Konten Media Partner
31 Mei 2023 1:04 WIB
·
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Mobil tangki yang diduga asal dari kebakaran di Kemiling, Bandar Lampung. Foto: Ist
zoom-in-whitePerbesar
Mobil tangki yang diduga asal dari kebakaran di Kemiling, Bandar Lampung. Foto: Ist
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Lampung Geh, Bandar Lampung - Terjadi kebakaran di Kelurahan Sumberejo, Kecamatan Kemiling, Kota Bandar Lampung, Selasa (30/5) sekitar pukul 22.30 WIB.
ADVERTISEMENT
Berdasarkan pantauan Lampung Geh di lokasi, kebakaran tersebut tampak cukup besar hingga menimbulkan kepanikan warga sekitar.
Dari informasi warga sekitar, kebakaran diduga berasal dari sebuah tangki BBM yang kemudian menyambar ke tempat cuci mobil dan rumah warga.
"Awalnya warga ngiranya ban pecah karna di bawah itu ada mobil truk, tiba-tiba warga pada teriak kebakaran," ujar salah satu warga.
Akibat kebakaran tersebut, ada warga yang mengalami luka bakar dan langsung dievakuasi.
"Ada 2 atau 3 korban luka bakar tadi," katanya.
Mengenai kerugian dan korban jiwa dari peristiwa ini belum diketahui secara pasti, hingga kini masih menunggu keterangan resmi dari petugas damkar dan kepolisian setempat. (Dho/Ans)