Lebih dari 5 Minimarket Kerap Jadi Sasaran Pembobolan di Kota Bandar Lampung

Konten Media Partner
2 Oktober 2021 21:42 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Lokasi minimarket yang dibobol pencuri.  | Foto: Bella Sardio/Lampung Geh
zoom-in-whitePerbesar
Lokasi minimarket yang dibobol pencuri. | Foto: Bella Sardio/Lampung Geh
ADVERTISEMENT
Lampung Geh, Bandar Lampung - Pelaku pembobolan kembali menyasar sebuah minimarket Alfamart di Jalan Basuki Rahmat, Kelurahan Sumur Putri, Kecamatan Teluk Betung Selatan.
Sejumlah rokok yang disimpan di etalase minimarket. | Foto: Bella Sardio/Lampung Geh
Pencurian kali ini hanya mengambil sebagian besar rokok yang berada di minimarket tersebut. Baik yang berada di sekitar kasir, maupun yang ada di gudang. Bahkan, kerugian yang dialami pihak minimarket mencapai Rp 11,5 juta.
Lokasi diduga tempat pencuri membobol minimarket. | Foto: Bella Sardio/Lampung Geh
Berdasarkan informasi yang dihimpun, pencurian tersebut diperkirakan terjadi Jumat (1/10/2021) dini hari. Dimana saat minimarket sudah tutup sejak pukul 20.00 WIB.
Hardiansyah, wakil kepala toko yang dibobol pencuri belum diketahui identitasnya. | Foto: Bella Sardio/Lampung Geh
Pelaku yang belum diketahui jumlahnya ini diduga masuk melalui pintu belakang bagian gudang toko untuk melancarkan aksinya.
ADVERTISEMENT
Wakil kepala toko, Hardiansyah (22) mengatakan pencurian baru diketahui saat salah seorang karyawan datang ke minimarket tersebut, Jumat (1/10) pagi.
Ia mengatakan, saat karyawan toko yang masuk pagi terkejut mendapati bagian etalase toko dalam keadaan berantakan. "Di area meja kasir berantakan, dicek ke gudang ternyata gudang juga berantakan," kata Ardiansyah, Sabtu (2/10).
Menurut Ardiansyah, total rokok yang dibawa kabur pelaku mencapai nominal Rp 11,5 juta. Paling banyak pelaku membawa rokok yang berada di gudang.
"Yang diambil cuma rokok, pelakunya masuk lewat pintu belakang gudang," kata Ardiansyah.
Ardiansyah menyebut pencurian tidak sempat terekam kamera CCTV. "CCTV hidup, tapi karena lagi ada kendala jadi gak ke record," kata Ardiansyah.
Ardiansyah mengaku telah melaporkan tindak pidana pencurian ke pihak kepolisian setempat.
ADVERTISEMENT
Sementara itu, Kapolsek Teluk Betung Selatan Kompol Hari Budianto mengatakan telah menerimanya laporan den dari kasus pencurian di Alfamart tersebut. "Laporan sudah kami terima. Saat ini masih dalam penyelidikan," kata Hari.
Di samping kasus pembobolan Minimarket ini, berdasarkan informasi yang dihimpun Lampung Geh, lebih dari 5 kasus pembobolan dalam kurun waktu sebulan pada September 2021.
Lokasi-lokasi pembobolan tersebut antara lain:
1. Alfamart Jalan Ryacudu, Way Dadi, Sukarame.
2. Alfamart Jalan Kimaja, Way Halim, Bandar Lampung (23 September 2021)
3. Alfamart dekat Citra Land, Jalan Raden Imba Kusuma, Sumur Putri, Bandar Lampung. (17 September 2021)
4. Alfamart Jalan Basuki Rahmat, Teluk Betung Selatan, Bandar Lampung
5. Alfamart Jalan Sultan Haji, Labuhan Ratu, Bandar Lampung
ADVERTISEMENT
6. Indomaret Jalan Soekarno Hatta, Kedaton, Bandar Lampung (2 September 2021)
7. Chandra Mart, Jalan Hayam Wuruk, Kedamaian, Bandar Lampung (29 September)
Sejumlah minimarket tersebut mengalami kerugian akibat berbagai jenis rokok diambil pembobol minimarket. Dimana, hingga kini pelaku masih dalam pencarian pihak kepolisian.
Sementara itu, saat Lampung Geh meminta tanggapan dari Kasat Reskrim Polresta Bandar Lampung Kompol Devi Sujana, hingga kini pihaknya belum merespon mengenai hal tersebut. (*)