Massa Aksi Tolak Omnibus Law, Coba Menerobos Masuk Gedung DPRD Provinsi Lampung

Konten Media Partner
10 Maret 2020 14:50 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Masa aksi yang mencoba menerobos masuk ke gedung DPRD Provinsi Lampung dihadang oleh puluhan Pol PP, Selasa (10/3) | Foto : Sidik Aryono/ Lampung Geh
zoom-in-whitePerbesar
Masa aksi yang mencoba menerobos masuk ke gedung DPRD Provinsi Lampung dihadang oleh puluhan Pol PP, Selasa (10/3) | Foto : Sidik Aryono/ Lampung Geh
ADVERTISEMENT
Lampung Geh, Bandar Lampung - Mahasiswa Lampung aksi tolak Omnibus Law mencoba menerobos masuk gedung DPRD Provinsi Lampung, Selasa (10/3).
ADVERTISEMENT
Setelah sekian lama melakukan orasi, dan sebelumnya diterima oleh Ketua DPRD Provinsi Lampung, namun kemudian diabaikan.
Masa aksi yang sebelumnya menggelar orasi di halaman, atas komando orator, ratusan masa aksi berbondong-bondong menaiki tangga mencoba memasuki Gedung DPRD Provinsi Lampung.
"Masa aksi merapat, kita coba sekali lagi masuk ke gedung DPRD!" kata salah satu orator aksi.
Namun aksi menerobos tersebut dihadang oleh puluhan anggota Satpol PP yang sedari tadi berjaga mengawal jalanya aksi.
Pantauan Lampung Geh terkini, masa aksi masih melakukan orasi di atas tangga menuju gedung DPRD Provinsi Lampung dengan pengawalan ketat Pol PP. (*)