Pengabdian Masyarakat Dosen Itera Latih Guru di Lampung Selatan Mengajar Online

Konten Media Partner
22 April 2021 10:48 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Pelatihan guru mengajar online melalui pengabdian kepada masyarakat yang dilakukan oleh dosen Itera, Rabu (21/4) | Foto : Humas Itera
zoom-in-whitePerbesar
Pelatihan guru mengajar online melalui pengabdian kepada masyarakat yang dilakukan oleh dosen Itera, Rabu (21/4) | Foto : Humas Itera
ADVERTISEMENT
Lampung Geh, Lampung Selatan - Tim dosen Institut Teknologi Sumatera (Itera) dari Program Studi Teknologi Industri Pertanian (TIP) dan Prodi Teknik Informatika mengadakan workshop pembelajaran online bagi guru di SMA N 1 Tanjung Sari, Lampung Selatan, Rabu (21/4).
ADVERTISEMENT
Kegiatan pengabdian kepada masyarakat (PkM) tersebut bertujuan meningkatkan pengetahuan dan keterampilan para guru dalam melaksanakan pembelajaran online yang dilakukan selama pandemi COVID-19.
Ketua Pengabdian kepada Masyarakat (PkM) Endo Pebri Dani Putra, S.T.P., M.P. menyampaikan, melalui workshop tersebut para dosen membekali guru dalam penggunaan beberapa media pembelajaran online google classroom. Selain itu, para guru juga dilatih pengelolaan tugas, quis, hingga ujian tengah semester (UTS) dan ujian akhir semester (UAS).
Kegiatan PkM tersebut melibatkan beberapa dosen dari Program Studi Teknologi Industri Pertanian dan Teknik Informatika. Para dosen yang terlibat yaitu  Aditya Wahyu Nugraha S.TP., M.Si., Nurmalisa Lisdayana, S.TP., M.Si., Dr. Vebera Maslami, S.Pt., dan Mugi Praseptiawan, S.T., M.Kom.
Pelatihan guru mengajar online melalui pengabdian kepada masyarakat yang dilakukan oleh dosen Itera, Rabu (21/4) | Foto : Humas Itera
Endo menambahkan, kegiatan tersebut menjadi bagian dari upaya peningkatan mutu pendidikan di Provinsi Lampung. Kegiatan pengabdian masyarakat Itera dalam peningkatan mutu pendidikan di Lampung menjadi prioritas dalam pengabdian masyarakat pada hibah Itera 2021.
ADVERTISEMENT
"Peningkatan mutu pendidikan Provinsi Lampung terus dilakukan berkelanjutan oleh Itera dengan menerjunkan dosen dan mahasiswa ke masyarakat," ujar Endo.
Sementara perwakilan SMA N 1 Tanjung Sari, Khotijah Anggraeni, menyampaikan pihak sekolah mengapresiasi kegiatan yang digagas para dosen Itera. Menurut Khotijah kegiatan workshop pembelajaran daring dapat meningkatkan skill guru dalam pengelolaan pembelajaran dengan platform Google Classroom.
"Kami berharap kegiatan pelatihan ini akan terus berlanjut untuk meningkatkan kompetensi para guru melakukan pembelajaran daring," ujar Khotijah. (**)