Dinkes Sumbar Usulkan Pebalap TdS 2021 Disuntik Vaksin Dulu

Konten Media Partner
20 Februari 2021 16:54 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Pebalap Tour de Singkarak. Foto: ist
zoom-in-whitePerbesar
Pebalap Tour de Singkarak. Foto: ist
ADVERTISEMENT
Persiapan jelang diselenggarakannya event balap sepeda internasional Tour de Singkarak (TdS) 2021 terus dilakukan. Namun mengingat masih dalam kondisi pandemi, dan ada upaya yang dilakukan agar TdS aman Covid-19.
ADVERTISEMENT
Kepala Bidang Pelayanan Kesehatan Provinsi Sumbar Busril mengaku secara umum Dinkes mendukung untuk terselenggarakannya kembali TdS untuk tahun 2021.
Menurutnya dengan adanya event balap sepeda itu, akan dapat menjadi motivasi bagi daerah agar lebih baik lagi dalam penanganan Covid-19. Karena secara zona, di Sumbar tidak ada yang di zona merah.
"Jadi ini momentum sebenarnya, dan ini harus kita manfaatkan menjadi motivasi untuk menjadikan Sumbar sebagai zona hijau Covid-19," harapnya, dikutip dari rilis Dispar Sumbar, Sabtu 20 Februari 2021.
Akan tetapi, Busril menyebutkan agar lebih aman Dinkes mengusulkan kepada penyelenggara, selain melakukan PCR SWAB sebelum dan sesudah tiba di Indonesia dan Sumbar, agar dari jauh hari disosialisasikan ke para calon peserta dan panitia dari luar yang ingin berpartisipasi di TdS 2021 agar divaksinasi Covid-19 terlebih dahulu.
ADVERTISEMENT
"Ini baru kita usulkan, semoga saja ada solusi, agar penyelenggaraan TdS 2021 benar-benar aman Covid-19," harapnya.
Untuk diketahui, TdS 2021 akan diselenggarakan di 6 kabupaten dan kota yang tersebar di Provinsi Sumbar dan Jambi, yaitu Kota Padang, Kabupaten Limapuluh Kota, Kabupaten Solok, Kabupaten Dharmasraya, Kabupaten Kerinci dan Kota Sungai Penuh.
Meskipun berkurang secara kuantitas, namun pihak penyelenggara menjamin bahwa TdS 2021 akan meningkat secara kualitas lewat berbagai hal baru.