Kagumi Anwar Ibrahim, Gubernur Sumbar Namai Anaknya Anwar dan Ibrahim

Konten Media Partner
28 Oktober 2018 9:42 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Kagumi Anwar Ibrahim, Gubernur Sumbar Namai Anaknya Anwar dan Ibrahim
zoom-in-whitePerbesar
ADVERTISEMENT
Langkan.id, Padang - Gubernur Sumatera Barat, Irwan Prayitno, mengaku kagum dengan sosok Anwar Ibrahim yang santun dalam berpolitik. Malah Irwan memberi nama anaknya Anwar dan Ibrahim karena terinspirasi dengan Anwar Ibrahim.
ADVERTISEMENT
"Saat kuliah di Malaysia, saya menyaksikan beliau berjuang, menggelar demonstrasi. Saya kagum dan memberi nama anak saya Anwar dan Ibrahim," katanya saat jamuan makan malam di Kantor Gubernur Sumatera Barat, Sabtu malam 27 Oktober 2018.
Irwan mengatakan Anwar sebagai tokoh politik, sangat istikamah dalam berjuang. Meskipun badai mengadangnya.
Dia pun berpartai tak pernah jadi kutu loncat. Anwar tetap konsisten dengan Partai Keadilan Rakyat yang didirikannya.
"Balajar lah dari Anwar Ibrahim," ujarnya.
Anwar akan berada di Sumatera Barat hingga Senin 29 Oktober 2018. Dalam dalam lawatannya Anwar akan memberikan kuliah umum di Universitas Negeri Padang, Minggu (28/10).
Anwar juga dijadwalkan berkunjung ke Aie Angek Cottage atau Rumah Puisi Taufiq Ismail di Kabupaten Tanah Datar. Kemudian dilanjutkan ke Diniyah Puteri Padang Panjang dan menikmati kuliner Sate Mak Syukur. Lalu perjalanan dilanjutkan menuju Istano Basa Pagaruyuang di Kabupaten Tanah Datar.
ADVERTISEMENT
Calon Perdana Menteri Malaysia yang digadang-gadangkan ini, juga akan berkunjung ke Istana Bung Hatta di Kota Bukittinggi. Dia dijadwalkan meninjau Pasar Ateh Bukittinggi yang hangus terbakar beberapa bulan yang lalu, sekaligus menuju Rumah Kelahiran Bung Hatta. (Irwanda)