Kunjungan Pusat Perbelanjaan di Padang Turun 90 Persen Jelang Lebaran Tahun Ini

Konten Media Partner
20 Mei 2020 15:51 WIB
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Kondisi di Ramayana Plaza Andalas Padang (Foto: Irwanda/Langkan.id)
zoom-in-whitePerbesar
Kondisi di Ramayana Plaza Andalas Padang (Foto: Irwanda/Langkan.id)
ADVERTISEMENT
Angka kunjungan di sejumlah pusat pembelanjaan di Kota Padang, Sumatera Barat mengalami penurunan yang signifikan menjelang Hari Raya Idul Fitri 1441 Hijriah yang diakibatkan wabah Virus Corona (COVID-19).
ADVERTISEMENT
Salah satu pusat pembelanjaan yang selalu ramai dikunjungi menjelang Idul Fitri di Kota Padang yaitu Ramayana Plaza Andalas.
Pantauan Langkan.id, di pusat pembelanjaan itu terlihat sepi. Bahkan, di beberapa titik yang biasa menjual pakaian, saat ini dinganti dengan menjual sebagian kebutuhan pokok.
Tidak hanya itu, beberapa toko di sekitar lokasi juga ada yang terlihat ditutup.
Kepala Toko Ramayana, Alex Sandi mengakui jumlah pengunjung jauh menurun dibandingkan dari tahun sebelumnya. Apalagi H-5 lebaran, biasanya jumlah pengunjung telah membludak untuk membeli kebutuhan kelengkapan lebaran.
"Tapi sekarang menurun 90 persen, di kasir aja tidak ada antrian. Memang karena mungkin banyak aturan, orang datang wajib cuci tangan, pakai masker di dalam dan jaga jarak juga," ujarnya di Padang, Rabu (20/5).
ADVERTISEMENT
Dijelaskan Alex, pihaknya telah menerapkan protokol kesehatan, bagi pengunjung yang masuk ke Plaza Andalas. Begitupun di kasir, pengunjung diminta antri dengan menerapkan physical distancing.
Sejak wabah Virus Corona masuk Kota Padang, jelas Alex, pihaknya telah banyak menyimpan kembali stok barang ke gudang. Menyikapi kondisi ini pun manajemen ramayana memanfaatkan penjualan secara online.
“Kami untuk fashion diutamakan online, melalui Shopee. Kami antar ke rumah pembeli jika berbelanja secara online. Kalau yang telah datang ke sini, tidak mungkin juga kita tolak," ungkapnya.
Namun, kondisi di Ramayana berbanding terbalik dengan kawasan Pasar Raya Padang. Pantauan Langkan.id, Pasar Raya Padang cukup ramai dikunjungi.
Para pedagang kaki lima terlihat tetap menjajakan dagangan. Masyarakat juga silih berganti datang untuk berbelanja.
ADVERTISEMENT
***
*kumparanDerma membuka campaign crowdfunding untuk bantu pencegahan penyebaran corona virus. Yuk, bantu donasi sekarang!