Lagi, Seorang Tenaga Medis di Sumbar Positif Terinfeksi COVID-19

Konten Media Partner
30 Maret 2020 16:35 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi (Foto: ShutterStock)
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi (Foto: ShutterStock)
ADVERTISEMENT
Seorang tenaga medis asal Kabupaten Pesisir Selatan, Sumatera Barat dinyatakan positif terinfeksi virus corona (COVID-19). Diketahui, ia memiliki riwayat kontak langsung dengan pasien yang sebelumnya juga dinyatakan positif COVID-19.
ADVERTISEMENT
Dengan demikian, hingga saat ini tercatat sebanyak 9 orang warga Sumatera Barat yang dinyatakan postif COVID-19 per Senin (30/3).
Kepala Biro Humas Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sumbar, Jasman Rizal, menyebutkan bahwa seorang tenaga medis yang dinyatakan positif COVID-19 itu baru diketahui pagi tadi, setelah hasil uji sampel dilakukan di Laboratorium Biomedik Fakultas Kedonteran Universitas Andalas (Unand) Padang.
“Iya, hasilnya baru keluar tadi pagi, saat ini ia diisolasi di Rumah Sakit Umum Pusat (RSUP) M Djamil Padang,” ujarnya di Padang, Senin (30/3).
Tenaga medis yang dinyatakan positif COVID-19 itu, kata Jasman, berjenis kelamin perempuan.
Berdasarkan data dari website Sumbar Pantau Corona (https://corona.sumbarprov.go.id/) hingga saat ini, Senin (30/3) tercatat sebanyak 1.898 berstatus Orang Dalam Pemantauan (ODP) dengan rincian 1.616 dalam proses pemantauan dan sebanyak 282 orang selesai pemantauan hari ini.
ADVERTISEMENT
Lalu, jumlah Pasien Dalam Pengawasan (PDP) sebanyak 49 orang, dengan rincian, 17 dirawat, 32 sudah dinyatakan sembuh dan sudah pulang ke rumah masing-masing.
Kemudian, sebanyak 9 orang positif terinfeksi COVID-19 dengan rincian enam orang dirawat, dua orang diisolasi di rumah, dan 1 orang meninggal dunia. (Adi S)