PKS Sumbar Pastikan Tak Ada Eks Napi Koruptor yang Didaftarkan jadi Caleg

Konten Media Partner
15 Juli 2018 18:32 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
ADVERTISEMENT
Langkan.id, Padang - Ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Sumatera Barat, Irsyad Syafar telah mendaftar kadernya sebagai bakal calon (balon) anggota legislatif ke KPU Sumatera Barat. Irsyad memastikan tak ada kadernya yang merupakan mantan narapidana kasus korupsi.
ADVERTISEMENT
"Alhamdulillah tidak ada kami masukkan satu pun mantan napi koruptor di caleg PKS," kata Irsyad di KPU Sumbar, Minggu (15/7/2018).
Irsyad mengatakan jumlah kader yang didaftarkan sebanyak 65 orang. PKS menarget rata-rata kemenangan 20 persen.
"Lengkap, 65 orang. Semua dapil penuh kami letakkan. Termasuk kuota perempuan juga kami penuhi," ujarnya.
Menurutnya, dari caleg yang ada, sebanyak 50 persen merupakan wajah baru. Salah satu yang didaftarkan yaitu Nevi Zuairina yang juga istri Gubernur Sumbar, Irwan Prayitno.
"Dari 30 keterwakilan perempuan ada istri gubernur Insya Allah untuk Sumbar 2," pungkasnya. (KP/B)