news-card-video
Jakarta
imsak
subuh
terbit
dzuhur
ashar
maghrib
isya

PSI Sumatera Barat Deklarasikan Tsamara Amany sebagai Capres 2024

Konten Media Partner
26 Mei 2018 9:34 WIB
ADVERTISEMENT
Langkan.id, Padang- Pengurus Partai Solidaritas Indonesia Sumatera Barat mendeklarasikan, Tsamara Amany sebagai calon presiden untuk periode 2024-2029.
ADVERTISEMENT
“Kami dari DPW dan seluruh DPD PSI kabupten dan kota di Sumatera Barat telah mendeklarasikan Tsamara sebagai calon presiden 2024 beberapa waktu yang lalu ,” ujar Ketua DPW PSI Sumatera Barat Ari Prima, Jumat 25 Mei 2018.
Ari menilai Tsamara yang juga Ketua DPP PSI dikenal sebagai tokoh milenial yang progresif, kritis dan terbuka serta sangat familiar bagi anak muda Indonesia.
Tsamara juga dinilai cerdas. Buktinya sering mengisi pelbagaikegiatan diskusi atau dialog kebangsaan bersama tokoh-tokoh senior.
“Melihat dinamika politik hari ini, sebagai partai baru kami perlu mempersiapkan alternatif baru kepemimpinan muda yang mumpuni,” ujarnya.
Bagi DPW PSI Sumatera Barat, kata Ari, politik penuh dengan kejutan. Tidak ada yang tak mungkin.
Ketua DPP PSI Tsamara Amany (Foto: Nugroho Sejati/kumparan)
Misalnya Jokowi yang merupakan Wali Kota Solo saat itu, terpilih menjadi Gubernur Jakarta. Kemudian dia juga terpilih sebagai Presiden RI.
ADVERTISEMENT
“Jadi tidak tertutup kemungkinan melihat potensi Tsamara sebagai tokoh muda beberapa tahun ke depan ditakdirkan Tuhan menjadi Presiden Indonesia,” ujarnya.
Tsamara dideklarasikan di Bukittinggi pada 15 Mei 2018. Deklarasi dibacakan di sela-sela launching Bacaleg dan Kopdarwil DPW PSI Sumatera Barat.
Adapun kutipan deklarasi yang diterima Langkan, yakni “Pada hari ini kami deklarasikan Sis Tsamara Amany sebagai Calon Presiden Republik Indonesia 2024-2029. Kepada Sis Tsamara Amany diminta untuk mempersiapkan diri. Semoga Allah SWT, Tuhan YME memberkati perjuangan ini. (Almurfi Syofyan)