Sebanyak 1 Ton Bantuan Rendang Dikirim BPBD Sumbar untuk Korban Gempa Cianjur

Konten Media Partner
24 November 2022 17:09 WIB
·
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Sejumlah paket rendang yang telah terkumpul di Kantor BPBD Sumbar, Padang, Rabu (23/11/2022). Foto: Ariyanti
zoom-in-whitePerbesar
Sejumlah paket rendang yang telah terkumpul di Kantor BPBD Sumbar, Padang, Rabu (23/11/2022). Foto: Ariyanti
ADVERTISEMENT
Sebanyak 1 ton 15 kilogram rendang terkumpul di BPBD Sumbar pagi ini, Kamis (24/11/2022). Bantuan berupa rendang ini telah dilepas oleh Wakil Gubernur Audy Joinaldy dan akan dikirim via jalur darat ke Cianjur, Jawa Barat.
ADVERTISEMENT
“Rendang terkumpul 1 ton 15 kilogram dan itu semua akan diberangkatkan besok subuh,” ujar Kepala Bidang Kedaruratan dan Logistik BPBD Sumbar Rumainur, Kamis (24/11/2022).
Rumainur melanjutkan, rendang yang dikirim tersebut diharapkan dapat membantu meringankan kebutuhan logistik masyarakat yang terdampak gempa.
“Semoga dapat tersebar sebanyak-banyaknya pada saudara kita yang terkena dampak gempa,” katanya.
Sebelumnya, BPBD Sumbar telah menghimpun bantuan berupa rendang ini sejak Selasa, 22 November lalu. Bantuan berasal dari organisasi perangkat daerah, badan usaha, dan juga masyarakat umum.
“Ini bentuk solidaritas dari masyarakat Sumbar. Rendang dipilih karena lebih mudah diterima lidah orang Indonesia, walaupun beda suku dan budaya,” tambahnya.