news-card-video
Jakarta
imsak
subuh
terbit
dzuhur
ashar
maghrib
isya

Kebakaran Terjadi di SPBU Padang Saat Pengendara Tengah Antre

Konten Media Partner
21 September 2018 15:27 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Kebakaran Terjadi di SPBU Padang Saat Pengendara Tengah Antre
zoom-in-whitePerbesar
ADVERTISEMENT
Langkan.id, Padang - Kebakaran terjadi di Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) 14 251 519 yang terletak di Jalan Sawahan, Kecamatan Padang Timur, Kota Padang, Sumatera Barat, Jumat (21/9) pukul 15.00 WIB. Api dengan cepat melahap bangunan dan pompa minyak yang ada di SPBU.
ADVERTISEMENT
Pantauan langkan.id di lokasi kejadian, tampak juga ada 1 unit mobil dan beberapa sepeda motor juga ikut terbakar dalam peristiwa tersebut. Petugas gabungan yang terdiri dari Dinas Pemadam Kebakaran (Damkar), Pihak Kepolisian, dan Satpol PP turun ke lokasi.
Pihak kepolisian terpaksa menutup akses jalan penghubung dari barat ke timur. Ratusan masyarakat terlihat memadati jalan dan kepanikan.
"Iya jam 15.00 an ini kejadiannya. Kurang tahu juga bagaimana awal kejadian kebakarannya," ujar Suju, salah satu warga diwawancara langkan.id
Petugas Damkar mengerahkan semua armada pemadam. Bahkan pihak kepolisian dalam hal ini Polresta Padang juga menurun mobil watercanon. Belum ada keterangan resmi dari pihak mana pun terkait kebakaran SPBU tesebut. Hingga kini, petugas gabungan masih melakukan pemadam guna menimal dampak api yang kian membesar. (Irwanda)
ADVERTISEMENT