Universitas Andalas Bakal Meneliti Persoalan COVID-19 di Padang

Konten Media Partner
19 April 2021 17:46 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi Universitas Andalas Padang. Foto: dok Unand
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Universitas Andalas Padang. Foto: dok Unand
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Tim peneliti dari Universitas Andalas (Unand) berencana akan melakukan penelitian mengenai pandemi COVID-19 di Kota Padang.
ADVERTISEMENT
Ketua Indonesia Projects Lead Dr Taufika Ophiyandri mengatakan sebelum hal itu dilakukan, pihaknya terlebih dahulu meminta izin ke Pemerintah Kota Padang, mengingat wilayah penelitan berada di Padang.
"Makanya hari ini kami bertemu langsung dengan Wali Kota Padang," katanya, Senin 19 April 2021.
Ia menjelaskan fokus penelitian nantinya itu, untuk mengetahui bagaimana mengintegrasikan aspek kesehatan masyarakat ke dalam risiko bencana.
"Jadi, bagaimana penanggulangan risiko bencana yang seharusnya memasukkan aspek kesehatan,” ujarnya.
Rencana dari tim peneliti Unand Padang pun mendapat respon dari Wali Kota Padang Hendri Septa. Ia pun memberikan dukungan terkait penelitian tersebut.
"Saya berharap hasil penelitian dapat dijadikan sebagai bahan pengambil kebijakan dalam pengurangan risiko bencana oleh Pemko Padang," sebutnya.
ADVERTISEMENT