Tim Inspektorat Wilayah V Kunjungi Lapas Perempuan Palembang Kemenkumham Sumsel

Lapas Perempuan Kelas IIA Palembang
Lapas Perempuan Palembang Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Sumatera Selatan
Konten dari Pengguna
9 Agustus 2022 21:02 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Lapas Perempuan Kelas IIA Palembang tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Foto: Humas LPP
zoom-in-whitePerbesar
Foto: Humas LPP
ADVERTISEMENT
Lapas Perempuan Kelas IIA Palembang Kanwil Kemenkumham Sumsel menerima kunjungan kerja Inspektur Wilayah V Kemenkumham RI, Marasidin beserta jajaran dan didampingi oleh Kepala Divisi Pemasyarakatan Kanwil Kemenkumham Sumsel, Bambang Haryanto beserta jajaran, Selasa (09/02). Kegiatan kunjungan kerja dilaksanakan dalam rangka monitoring dan penguatan pembangunan Zona Integritas menuju WBK/WBBM selama 3 (tiga) hari berturut-turut dari tanggal 09 Agustus 2022 sampai dengan 11 Agustus 2022.
ADVERTISEMENT
Sesampainya di Lapas Perempuan Kelas IIA Palembang, Inspektur Wilayah V beserta jajaran langsung berkeliling area lapas seperti ruangan kegiatan kerja, teras cafe, melihat kegiatan pembinaan, area blok hunian, dapur higienis, serta meninjau sarana prasana dan inovasi-inovasi yang ada pada Lapas Perempuan Kelas IIA Palembang. Selain itu Inspektur Wilayah V juga memberikan arahan dan masukan kepada seluruh pegawai Lapas Perempuan Kelas IIA Palembang terkait pembangunan Zona Integritas menuju WBK/WBBM.
"Saya dan seluruh pegawai mengucapkan terima kasih atas kunjungan Inspektur Wilayah V beserta jajaran, saya berharap dengan adanya arahan dan masukan yang diberikan dapat memotivasi kami untuk selalu memberikan pelayanan prima bagi masyarakat luar maupun warga binaan pemasyarakatan serta dapat meraih predikat Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK)", ujar Ike Rahmawati.
ADVERTISEMENT
@Kemenkumham_RI
@Kumhamsumsel
#KumhamPasti
#KumhamSumsel
#HarunSulianto
@lpp_palembang
#LapasPerempuanPalembang
#IkeRahmawati
Sumber: http://lpppalembang.kemenkumham.go.id