Konten dari Pengguna

Kalapas Permisan Berikan Arahan Sambut Pengamanan Hari Raya Lebaran

Lapas Permisan Nusakambangan
Humas Lapas Kelas IIA Permisan Nusakambangan
4 April 2024 20:28 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Lapas Permisan Nusakambangan tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Kalapas Permisan Berikan Arahan Sambut Pengamanan Hari Raya Lebaran
zoom-in-whitePerbesar
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
NUSAKAMBANGAN – Hari Raya Idul Fitri 1445 Hijriah sebentar lagi akan tiba. Hari raya ini tentu akan dirayakan oleh seluruh umat muslim di dunia tidak terkecuali warga binaan Lapas Kelas IIA Permisan Nusakambangan.
ADVERTISEMENT
Walaupun berada dalam Lembaga Pemasyarakatan tidak menyurutkan semangat dan antusiasme mereka untuk menyambutnya. Hal ini tentu menjadi pertimbangan dalam hal antisipasi terjadinya gangguan keamanan dan ketertiban pada Lapas Permisan.
Dalam rangka mencegah terjadinya gangguan keamanan dan ketertiban pada hari raya dan pasca hari raya Idul Fitri tahun ini Kalapas Permisan, Ahmad Hardi mempersiapkan jajarannya untuk melakukan pengamanan yang terstruktur pada pelayanan warga binaan untuk memperoleh hak-hak mereka terutama dalam hal ibadah.
Bertempat di Ruang Aula II diadakan rapat terkait penyampaian teknis pengamanan Idul Fitri yang diikuti seluruh petugas Lapas Permisan, Rabu (3/04).
Dalam arahannya Kalapas memerintahkan kepada Kepala Seksi Administrasi Keamanan dan Ketertiban melakukan penjadwalan secara bergilir kepada tiap seksi kegiatan perkantoran untuk membantu pengamanan regu jaga pada saat hari raya dan setelahnya.
ADVERTISEMENT
Pejabat Eselon IV diberikan tugas agar berada di dalam lapas melakukan pelayanan kegiatan warga binaan secara bergilir. Begitu juga Eselon V dan staff yang kemudian diatur jadwal lebih lanjut.
"Untuk mengurangi resiko-resiko yang mungkin terjadi dan deteksi dini maka kita semua harus terlibat dalam pengamanan hari raya Idul Fitri," Ungkapnya.
Selain itu Kalapas juga berpesan agar semua pegawai kompak dalam menyikapi berbagai hal terutama dalam bekerja.
#KumhamSemakinPASTI
#kemenkumham_ri
#ditjenpas
#kanwilkemenkumhamjateng
#diarykemenkumham
#lapaspermisan