Doa yang Dibaca Rasulullah di 10 Malam Terakhir Ramadhan

Lentera Ramadhan
Ilmu dan iman harus menjadi lentera dalam menyambut Ramadhan.
Konten dari Pengguna
16 Mei 2020 10:19 WIB
comment
7
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Lentera Ramadhan tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi anak dan Lailatul Qadar Foto: Shutterstock
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi anak dan Lailatul Qadar Foto: Shutterstock
ADVERTISEMENT
Ramadhan 1441 H telah memasuki 10 hari terakhir. Artinya, umat muslim yang menjalankan ibadah puasa sebentar lagi akan berpisah dengan bulan yang mulia ini.
ADVERTISEMENT
Di 10 malam terakhir ini pula, Allah menjadikan satu malam istimewa, yakni malam yang lebih mulia daripada 1000 bulan. Malam itu dikenal dengan malam Lailatul Qadar.
Beberapa riwayat menyebutkan malam Lailatul Qadar datang di tanggal-tanggal ganjil pada 10 malam terakhir ramadhan. Namun, hanya Allah SWT yang tahu kapan datangnya, sehingga tidak ada satu manusia pun yang mengetahui kapan tepatnya.
Ilustrasi kajian filsafat di Masjid Jendral Sudirman Yogya. Foto: Indra Fauzi/kumparan
Karena begitu mulianya malam itu, Rasulullah menganjurkan umatnya untuk senantiasa memanjatkan doa di 10 malam terakhir ramadhan.
Lalu, doa apa yang biasa diamalkan Rasulullah?
Aisyah RA pernah bertanya kepada Rasulullah SAW, “Wahai Rasulullah, seandainya aku bertepatan dengan malam Lailatul Qadar, doa apa yang aku katakan?" Kemudian Rasulullah menjawab:
ADVERTISEMENT
اللَّهُمَّ إِنَّكَ عَفُوٌّ تُحِبُّ الْعَفْوَ فَاعْفُ عَنِّي
Artinya: "Ya Allah, sesungguhnya Engkau Maha Pemaaf, dan Engkau menyukai maaf, maka maafkan aku." (HR. Tirmidzi dan Ibnu Majah)
Dalam riwayat Imam Syafi'i doa yang juga sering dipanjatkan Nabi Muhammad di malam 10 hari terakhir bulan Ramadhan adalah :
"Rabbana atina fiddunya hasanah, wa fil akhirati hasanah wa qinaadzabannar.'
Artinya: Wahai Tuhan kami, anugerahkanlah kepada kami kebajikan di dunia dan kebajikan di akhirat dan peliharalah kami dari siksa api neraka.
Itulah doa yang biasa dipanjatkan Rasulullah di 10 malam terakhir. Namun, sebagaimana kita tahu, sekali lagi tak ada yang bisa tahu kapan malam Lailatul Qadar datang. Hanya Allah yang tahu kapan alam yang mulia itu datang. Kita hanya bisa berdoa.
ADVERTISEMENT
(RZL/SLM).