10 Formasi CPNS yang Paling Banyak Diminati dan Cara Mengecek di SSCN

LifeHack
Membicarakan seputar trik dan tips kehidupan.
Konten dari Pengguna
11 Desember 2019 19:27 WIB
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari LifeHack tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi CPNS (Foto: BKN)
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi CPNS (Foto: BKN)
ADVERTISEMENT
Badan Kepegawaian Negara (BKN) telah membuka informasi jumlah pendaftar CPNS di seluruh lowongan formasi sejak Rabu (11/12) pukul 10.00 WIB di laman SSCN.
ADVERTISEMENT
Jumlah pendaftar CPNS telah mencapai 5.056.998 orang. Sebanyak 4.432.835 orang telah mengisi formulis, sedangkan 4.196.339 sudah melakukan submit.
Dari sekian banyak pendaftar, 10 instasi teratas yang paling banyak diminati adalah Kementerian Hukum dan HAM (708.488), Kementerian Agama (222.511), Kejaksaan Agung (78.332), Mahkamah Agung RI (58.320), Pemerintah Provinsi Jawa Timur (57.314), Pemerintah Provinsi Jawa Tengah (53.908), Pemerintah Provinsi DKI Jakarta (50.528), Pemerintah Provinsi Jawa Barat (41.722), Kementerian Perhubungan (38.780), dan Kementerian Kesehatan (34.892).
Sedangkan 10 formasi CPNS yang paling banyak diminati adalah penjaga tahanan pria (304.247), ahli pratama guru kelas (231.664), pelaksana/terampil bidan (183.223), ahli pertama guru agama Islam (151.445), pelaksana/terampil perawat (150.149), penjaga tahanan wanita (142.080), ahli pertama guru matematika (122.546), ahli pertama guru bahasa Inggris (119.961), pelaksana/pemula pemeriksa keimigrasian pria (96.598), dan ahli pertama guru bahasa Indonesia (94.131).
ADVERTISEMENT
Bagaimana dengan formasi lainnya? Berapa banyak jumlah pelamar di tiap formasi? Atau ada berapa banyak sainganmu untuk mendapat kursi PNS?
Kamu bisa langsung mengeceknya di laman SSCN. Bagaimana caranya?
Berikut caranya:
2. Tak perlu ngedown atau jumawa melihat jumlah pelamar di halaman depan. Sebab di halaman muka mungkin saja berisi instansi/jabatan/lokasi/pendidikan/jenis formasimu. Jadi langsung saja ke tahap tiga,
3. Ketik nama instansi, jabatan yang dipilih, lokasi penempatan, pendidikan, dan jenis formasi yang dipilih di kolom yang tersedia.
Mudah bukan? Jika sudah mengetahui berapa pesaingmu dari laman SSCN, jangan buru-buru berkecil hati. Tetap persiapkan diri dengan matang untuk menghadapi tes CPNS nanti. Semangat!
(NS)