Lemon Dapat Atasi Masalah Pakaian Putih Kusam

LifeHack
Membicarakan seputar trik dan tips kehidupan.
Konten dari Pengguna
11 Februari 2019 10:39 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari LifeHack tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi. (Foto: Unsplash)
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi. (Foto: Unsplash)
ADVERTISEMENT
Menjaga kecerahan pakaian putih memang bukan pekerjaan yang mudah. Hanya dengan beberapa hari, pakaian putih yang baru pun bisa tampak luntur dan kusam. Bahkan jika tidak mencuci dengan air yang cocok, kecerahan warna pada pakaian putih akan terpengaruh hingga menjadi kuning.
ADVERTISEMENT
Beberapa solusi untuk mengembalikan kecerahan putih pakaian adalah dengan menggunakan bahan kimia, seperti blau dan pemutih. Namun bukannya cerah, penggunaan blau akan meninggalkan kesan kebiruan pada baju. Sedangkan dengan menggunakan pemutih, kualitas pakaian malah ikut tergerus.
Nah, ada solusi alami untuk mengembalikan kecerahan baju putih yang ramah lingkungan tanpa penggunaan bahan kimia.
Lemon memiliki banyak manfaat baik bagi kesehatan hingga kecantikan kulit. Tapi ternyata lemon juga bisa dijadikan pemutih alami bagi pakaian yang sudah kusam. Hanya dengan bahan dapur sederhana, kamu sudah bisa mengembalikan cerah baju putih kembali.
Ilustrasi. (Foto: Pixabay)
Langkah pertama, siapkan panci kemudian isi dengan air secukupnya. Setelah itu nyalakan kompor, tunggu hingga air menjadi panas. Selagi menunggu air mendidih, potong lemon secukupnya menjadi beberapa irisan.
ADVERTISEMENT
Setelah air panas, masukkan baju putih yang sudah kusam ke dalam panci tersebut dan jangan lupa masukkan juga irisan lemon. Aduk air rebusan baju putih dan lemon dengan api yang kecil agar tidak merusak pakaian.
Tunggu hingga 5 menit kemudian buang air rebusan dan tiriskan baju tersebut. Setelah ditiriskan, langkah terakhir, masukkan baju tersebut ke dalam mesin cuci dan cuci seperti biasa dengan deterjen.
Hasilnya, baju hasil rebusan air lemon tersebut akan menjadi cerah kembali setelah dicuci. Sekarang kamu bisa semakin percaya diri menggunakan baju putih tanpa harus takut warnanya menjadi kuning dan kusam. Selamat mencoba!
(Ang)
Baca lebih banyak berita mengenai artis/seleb/sepak bola/info unik lebih nyaman di aplikasi kumparan.
ADVERTISEMENT
Download aplikasi Android di sini.
Download aplikasi iOS di sini.