news-card-video
Jakarta
imsak
subuh
terbit
dzuhur
ashar
maghrib
isya

Menabung Setengah dari Gajimu Tidaklah Sulit!

LifeHack
Membicarakan seputar trik dan tips kehidupan.
Konten dari Pengguna
5 Maret 2019 17:54 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari LifeHack tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi mengatur keuanggan usai terima gaji (foto: pixabay)
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi mengatur keuanggan usai terima gaji (foto: pixabay)
ADVERTISEMENT
Meski memiliki gaji yang cukup besar, ternyata menabung bukanlah hal yang mudah bagi sebagian orang. Terlebih, jika menyisihkan setengah dari jumlah gaji yang diperoleh. Berbagai alasan akan dilontarkan, mulai dari kebutuhan hidup yang semakin banyak, hingga penghasilan yang pas-pasan.
ADVERTISEMENT
Ada orang yang mengatakan bahwa semakin besar penghasilan seseorang, maka pengeluaran pun akan semakin banyak. Meski demikian, menyisihkan uang untuk tabungan merupakan sesuatu yang sangat penting. Berapapun pendapatan yang kamu dapatkan, memiliki tabungan menjadi sangat bermanfaat untuk kebutuhan di masa depan.
Hanya saja, gaya hidup seseorang terkadang membuatnya susah untuk menyisihkan uang, apalagi menyisihkan setengah dari gaji. Hal itu akan terdengar sangat sulit bagi sebagian orang.
Banyak orang yang merasa kaya usai menerima gaji. Akibatnya, mereka akan bergegas untuk membeli segala kebutuhan hingga merembet ke kebutuhan yang sebetulnya masih bisa ditahan, seperti ngopi di kafe yang cukup mahal. Berikut beberapa trik untuk menyelamatkan setengah dari gajimu.
Ilustrasi mengatur keuangan (Foto: Pixabaya)
a. Targetkan jumlah pengeluaran dalam seminggu
ADVERTISEMENT
Hal pertama yang harus kamu lakukan untuk menyelamatkan setengah gajimu, kamu bisa menargetkan pengeluaran dalam seminggu. Pengeluaran selama seminggu itu nantinya dihitung lagi untuk mengetahui seberapa besar yang harus dikeluarkan perharinya. Termasuk di dalamnya adalah pengeluaran untuk biaya transportasi.
b. Buka rekening khusus untuk tabungan
Demi mengamankan setengah dari jumlah gaji, kamu bisa membuka rekening khusus tabungan yang tidak bisa ditarik. Artinya, kamu harus memiliki dua rekening tabungan sekaligus. Satu rekening untuk operasionalmu, sementara satu lagi hanya untuk tabungan.
Jika setengah dari jumlah gaji sudah masuk ke tabungan yang tidak bisa ditarik, maka selanjutnya kamu harus mulai berhemat.
Ilustrasi orang yang cenderung membawa banyak uang saat bepergian (Foto: Pixabay)
c. Batasi pengeluaran untuk makanan dan kuota internet mu
Untuk mengatur pengeluaran untuk makan, kamu bisa membawa bekal makan siang dari rumah saat bekerja. Kamu juga bisa membawa camilan yang cukup mengenyangkan dari rumah untuk sore harinya.
ADVERTISEMENT
Tidak hanya makanan, pengeluaran terkadang juga membengkak untuk paket data internet. Oleh sebab itu, kamu harus melakukan pembatasan pemakaian kuota internet. Atau jika memungkinkan, kamu bisa memanfaat WiFi yang ada, untuk berselancar atau melakukan hal yang menghabiskan banyak kuota, seperti update di media sosial, download, maupun streaming film.
d. Siapkan uang tunai
Sebaiknya kamu harus mulai membiasakan untuk membawa uang tunai dalam pecahan kecil saat bepergian tidak terlalu jauh. Tidak perlu membawa kartu debit atau credit card. Hal ini akan membuatmu tidak mudah tergoda untuk membeli barang yang tidak terlalu perlu. Apalagi jika kamu pergi ke tempat yang membuatmu tergiur untuk belanja karena ada promo cicilan 0 persen.
Tidak terlalu sulit sebenarnya untuk menabung setengah dari gaji yang diterima. Intinya, kita harus bisa menahan dari berbagai godaan yang mendorong banyak pengeluaran. Terlebih untuk sesuatu yang sebetulnya tidak terlalu butuh dan mendesak.
ADVERTISEMENT
(zhd)
Baca lebih banyak berita mengenai artis/seleb/sepak bola/info unik lebih nyaman di aplikasi kumparan.
Download aplikasi Android di sini.
Download aplikasi iOS di sini.