Menteri Kabinet Jokowi Mulai Garap Sulsel, Ada Apa?

Konten Media Partner
4 Maret 2019 11:31 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Menteri PANRB Syafruddin menerima cindermata dari Gubenrur Sulawesi Selatan Nurdin Abdullah.
zoom-in-whitePerbesar
Menteri PANRB Syafruddin menerima cindermata dari Gubenrur Sulawesi Selatan Nurdin Abdullah.
ADVERTISEMENT
Makassar -- Dalam sepekan ada empat menteri berkunjung di Sulawesi Selatan dan menghadiri sejumlah seminar di Makassar, Sulawesi Selatan dengan waktu bertepatan pada waktu bertepatan 2 Maret 2019.
ADVERTISEMENT
Keempat menteri tersebut diantaranya, Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara Reformasi Birokrasi (Menpan RB) Syafruddin, Menteri Agama Lukman Syaifuddin, Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan Siti Nurbaya Bakar, Menteri Kesehatan Prof Nila Juwita Faried Anfasa Moeloek.
Pantauan Makassar Indeks jika keempat menteri masing-masing memeliki kegiatan seminar dan beberapa kunjungan di beberapa kampus yang ada di Kota Makassar.
Pertama Menpan RB Syafruddin menghadiri dialog kebangsaan bersama Paguyuban Sosial Marga Tionghoa (PSMTI) se-Sulsel. Menag RI Lukman Hakim hadir pada 2 Maret 2019 di Kanwil Kemenang di Hotel Claro Makassar serta menghadiri Konrerensi Nasional V FKUB Indonesia, di Asrama Haji Sudiang. Menteri Lingkungan Hidup, Siti Nurbaya menghadiri kuliah umum dan pelantikan rektor UKIP Dr Agus Salim dan Menkes RI Nila F Moeloek hadiri seminar nasional evaluasi Nawacita Joko Widodo-Jusuf Kalla di kampus UMI Makassar.
ADVERTISEMENT
Dalam catatan Makassar Indeks jika menteri yang paling sering ke Makassar yakni Menpan RB, Syafruddin dimana selain kelahiran Makassar, mantan ajudan Wapres JK ini juga menghadiri kegiata-kegiatan di wilayah Sulsel seperti pada 29 Januari 2019, ia sempat meninjau posko induk bencana di Kabupaten Gowa. Tidak hanya itu Menpan RB juga pada 19 Februari 2019 hadir dalam LHE Akuntabilitas Kinerja SAKIPAward bagi pemda wilayah III Makassar.
"Kan datang untuk dialog kebangsaan di Makassar dan bahas tentang Kebhinekaan Dalam Bingkai NKRI," singkat Syafruddin, Minggu (2/3).
Selain itu sebulan sebelumnya pada bulan Februari beberapa menteri juga hadir secara bergantian yakni Menteri Pendidikan Muhadjir Effendi, Menteri Luar Negeri, Retno Marsudi dan Mensos, Agung Gumiwang Kartasasmita.
ADVERTISEMENT