Sosok Pj Walikota Makassar Pengganti Danny Pomanto

Konten Media Partner
10 April 2019 10:30 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Walikota Makassar Moh Ramdhan Pomanto (Makassar Indeks).
zoom-in-whitePerbesar
Walikota Makassar Moh Ramdhan Pomanto (Makassar Indeks).
ADVERTISEMENT
Makassar -- Walikota Makassar Moh Ramdhan Pomanto atau akrab disapa Danny Pomanto masa jabatannya bersama dengan Wakil Walikota Makassar Syamsu Rizal akan berakhir pada 8 Mei 2019 mendatang. Hingga saat ini mencuat beberapa nama-nama pejabat eselon II lingkup Pemprov Sulsel bakal mengisi jabatan penjabat sementara tersebut.
ADVERTISEMENT
Walikota Makassar, Moh Ramdhan Pomanto mengatakan jika sosok penggantinya nanti harusnya paham dan bisa melanjutkan program serta tak membuat kota Makassar mundur. Bahkan Danny Pomanto tak mempersoalkan jika siapa pun yang menjabat nanti.
"Tidak ada persoalan soal itu, yang jelas paham dan bisa melanjutkan program Pemkot serta jangan biarkan Makassar mundur, itu saja," kata Danny Pomanto, Rabu (10/4).
Danny Pomanto mengatakan jika sosok penggantinya akan diserahkan semuanya kepada Gubernur Sulsel, Nurdin Abdullah.
Untuk diketahui jika Pilkada Serentak 2018 beberapa waktu lalu, Pemilihan Wali Kota Makassar dinyatakan tanpa pemenang. Calon tunggal Munafri Arifuddin - Andi Rahmatika Dewi gagal menang atas kotak kosong. Danny pomanto saat itu mencalonkan diri di Pilkada 2018. Dia berpasangan Indira Mulyasari, namun belakangan didiskualifikasi oleh KPU karena dianggap melanggar aturan tentang Pilkada.
ADVERTISEMENT
Pilkada pun diulang di 2020. Untuk itu kewenangan Gubernur Sulsel menunjuk pejabat eselon II sesuai kriteria akan menduduki Pj Walikota Makassar mulai 8 Mei 2019 hingga 2020 mendatang.
Nama-nama Pj Walikota Makassar pun mencuat, dari Kepala Dinas lingkup Pemprov Sulsel hingga ke Kepala Dinas Kabupaten/Kota di Sulsel diantaranya, Kadis Pendidikan Sulsel Irman Yasin Limpo, Plt Sekda Pemprov Ashari Fakhsiri Radjamilo, Kepala BPKD Sulsel Andi Arwin serta Andi Sumardi Sulaiman Kadis Perdagangan Kabupaten Bone.