Isu Penjarahan di Perbatasan Palu Hambat Bantuan Logistik dari Toraja

Konten Media Partner
3 Oktober 2018 17:14 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Isu Penjarahan di Perbatasan Palu Hambat Bantuan Logistik dari Toraja
zoom-in-whitePerbesar
ADVERTISEMENT
Parigi Moutong -- Sejumlah kendaraan yang memuat bantuan logistik dari Kejaksaan Tana Toraja dan Pemerintah Daerah Tana Toraja untuk disumbangkan ke Palu dan Donggala Sulawesi Tengah terhenti di perjalanan. Kendaraan yang memuat logistik tersebut akan menginap di Polres Parimo, Parigi Moutong, Sulawesi Tengah. Hal ini disebabkan oleh adanya informasi bahwa penjarahan kembali terjadi di Parigi menuju kota Palu.
Isu Penjarahan di Perbatasan Palu Hambat Bantuan Logistik dari Toraja (1)
zoom-in-whitePerbesar
"Saat ini kami di Polres Parimo, ada info masih ada penjarahan yang dilakukan sejumlah warga di perbatasan masuk Palu. Untuk itu rencana tim menginap di Polres Parimo, untuk mengamankan bantuan logistik," kata Andarias, tim relawan asal Toraja.
ADVERTISEMENT
Ia mengatakan jika logistik yang akan dibawa dari Toraja menuju Palu dikawal oleh aparat kepolisian dari Polres Tana Toraja. Dalam perjalan menuju lokasi bencana, tim tersebut dipimpin langsung oleh Amanat Panggalo dari Kejaksaan Negeri Makale.
"Benar kami menginap di Polres Parimo dulu ini, kami cuman dapat info untuk tahan dulu menuju ke lokasi," kata Amanat.
Demi keamanan tim yang membawa logistik pihaknya memutuskan untuk tidak melanjutkan perjalan dan menginap semalam di Polres Parimo. Hingga kini sejumlah kendaraan membawa logistik terparkir di Polres Parimo, dikabarkan besok pagi jika situasi memungkinkan akan dilanjutkan perjalanan menuju lokasi.