Penghilang Mual saat Hamil yang Aman dan Bisa Dicoba

Konten dari Pengguna
4 September 2021 17:46 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Mama Rempong tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi penghilang mual saat hamil (Sumber: Freepik)
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi penghilang mual saat hamil (Sumber: Freepik)
ADVERTISEMENT
Apakah ada penghilang mual saat hamil? Seperti yang kita ketahui, mual merupakan salah satu keluhan yang paling sering ditemui oleh ibu hamil. Kadang mual atau yang dikenal dengan nama morning sickness ini, bisa mengganggu aktivitas kita sehari-hari.
ADVERTISEMENT
Mama bahkan ketika hamil anak kedua, mualnya enggak hanya pas pagi hari aja, tapi bisa seharian penuh. Malah sering kali juga disertai dengan rasa pusing. Ada Mama-Mama yang mengalami seperti ini juga enggak?
Meski kadang dirasa mengganggu, ternyata kondisi mual bukan merupakan sesuatu yang berbahaya kok. Salah satu jurnal dari American Pregnancy Association, bahkan menyatakan mual menjadi suatu pertanda bahwa janin telah berkembang dengan baik di dalam kandungan Mama-Mama.
Kalau kamu sedang merasa tidak nyaman dengan keluhan mual ini. Ternyata ada beberapa cara penghilang mual saat hamil kok Ma. Apa sajakah? Simak info selengkapnya di sini!

Penghilang Mual saat Hamil

1. Mengonsumsi Jahe
Ilustrasi penghilang mual saat hamil (Sumber: Freepik)
Salah satu cara yang dipercaya ampuh untuk mengatasi mual ketika hamil adalah dengan mengonsumsi jahe. Jahe mengandung gingerol serta shogaol yang dapat merangsang saluran pencernaan untuk mengosongkan gas. Kedua kandungan dalam jahe inilah yang mampu meringankan perasaan mual.
ADVERTISEMENT
Kamu bisa mencoba minum atau makan olahan yang mengandung jahe buat mengurangi keluhan morning sickness ini. Kamu bisa juga mengonsumsi permen jahe yang terbuat dari jahe yang telah dikristalisasi.
2. Lebih Banyak Minum Air Putih
Cara sederhana lainnya yang bisa dilakukan sebagai penghilang rasa mual ketika hamil adalah dengan lebih banyak minum air putih. Umumnya ibu hamil memerlukan asupan air putih lebih banyak, yakni sekitar 2 liter per hari atau 8 hingga 10 gelas.
Pastikan Mama-Mama untuk lebih sering mengonsumsi air putih ya saat mengandung ini. Selain dapat mengurangi rasa mual. Konsumsi air putih juga baik untuk kesehatan Mama-Mama serta janin yang ada di dalam kandungan.
3. Makan Makanan yang Mengandung Vitamin B6
ADVERTISEMENT
Mengonsumsi makanan yang kaya akan vitamin B6 juga dipercaya bisa mengurangi rasa mual dan muntah ketika hamil. Beberapa makanan yang mengandung vitamin B6 antara lain, ikan, ayam, kacang-kacangan, susu, serta sereal. Makanan tersebut sangat mudah untuk kamu dapatkan kan Ma?
4. Pilih Makanan yang Dingin atau Bersuhu Ruangan
Ilustrasi penghilang mual saat hamil (Sumber: Freepik)
Makanan yang dingin atau bersuhu ruangan umumnya lebih mudah ditoleransi buat bumil dibandingkan dengan makanan yang disajikan hangat atau panas. Mama-Mama juga mungkin merasa perutnya lebih nyaman ketika mengonsumsi makanan yang lebih dingin.
Untuk camilan dingin, kamu bisa memilih plain yoghurt. Selain dapat mengurangi rasa mual, mengonsumsi yoghurt juga baik untuk kesehatan pencernaan dan mengatasi perut yang kembung.
5. Istirahat yang Cukup
ADVERTISEMENT
Selama hamil, Mama-Mama disarankan untuk beristirahat yang cukup dan menghindari dulu aktivitas yang dirasa berat. Minimalisir juga beban pikiran yang dapat berisiko membuatmu stres. Pasalnya hal ini juga bisa menjadi memperparah gejala morning sickness.
Kamu juga bisa melakukan berbagai aktivitas yang menyenangkan, seperti mendengarkan musik, menonton film, atau apa pun kegiatan yang bisa membuat suasana hatimu menjadi lebih baik. Bisa juga sekadar meluangkan waktu berdua dengan pasangan buat melakukan quality time. Rasa mual bisa berkurang, lalu mood-mu juga menjadi lebih baik kan Ma?
Nah itulah beberapa cara penghilang rasa mual ketika masa kehamilan. Meskipun mual saat hamil ini wajar tetapi harus tetap diwaspadai ya. Apalagi ketika berlangsung sampai trimester kedua atau ketiga dan membuatmu sampai tidak bisa makan serta sama sekali tidak bisa beraktivitas.
ADVERTISEMENT
Maka, segera konsultasikan ke dokter kandungan ya Ma, supaya segera mendapatkan penanganan yang terbaik. Sehat terus Ma!
(AN)