Resep Soto Ayam untuk MPASI, Praktis dan Enak!

Konten dari Pengguna
9 Juni 2022 13:55 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Mama Rempong tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi resep soto ayam untuk MPASI (Sumber: Pexels)
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi resep soto ayam untuk MPASI (Sumber: Pexels)
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Bisa enggak ya, mengkreasikan menu makanan keluarga buat MPASI bayi? Coba deh kamu membuat resep soto ayam untuk MPASI ini. Praktis dan lezat nih buat si kecil!
ADVERTISEMENT
Memasuki usia 6 bulan, umumnya bayi sudah bisa diperkenalkan dengan makanan pendamping ASI (MPASI). Pemberian MPASI ini perlu dilakukan secara bertahap dan tidak boleh sembarangan.
Perlu Mama-Mama ketahui, kebutuhan gizi harian bayi akan mengalami peningkatan pada saat memasuki 6 bulan. Jadi ASI saja sudah tidak mampu lagi memenuhinya.
Pemberian makanan padat di usia 6 bulan pun mengingat bayi di usia ini sudah semakin optimal kemampuan motoriknya, yakni ketika dia sudah bisa mengkoordinasikan gerakan kepala serta tangannya.
Nah, cuma saat pengenalan MPASI ini, Mama-Mama harus memberikannya sedikit demi sedikit hingga akhirnya dia terbiasa untuk makan makanan padat.
Salah satu jenis makanan yang bisa diberikan pada bayi adalah ayam. Ayam merupakan sumber protein yang paling mudah ditemui dan memiliki kandungan gizi yang tinggi. Apa saja manfaat ayam untuk bayi?
ADVERTISEMENT

Manfaat Ayam

Ilustrasi resep soto ayam untuk MPASI (Sumber: Pexels)
Ayam mempunyai berbagai kandungan gizi mulai dari protein, lemak, natrium, zat besi, kalsium, zinc, selenium, kalium, vitamin B, D, E, dan K.
Mengingat kandungan proteinnya yang sangat tinggi, jadi tak heran daging ayam memiliki manfaat yang sangat baik buat menambah berat badan bayi.
Kemudian, kandungan kalsium dan zinc pada daging ayam sangat dibutuhkan buat pertumbuhan tulang serta otot yang kuat untuk menunjang aktivitasnya.
Daging ayam pun mengandung vitamin B yang berperan penting untuk menjaga kesehatan jantung serta sistem saraf. Dengan mengonsumsi ayam secara rutin, bisa meminimalisir risiko timbulnya penyakit kardiovaskular di masa yang akan datang.
Di sisi lain, kandungan zat besi pada daging ayam bermanfaat untuk pembentukan sel darah merah yang baik untuk tubuh bagi. Apabila sel darah merah dalam tubuh bekerja dengan optimal, maka dapat mencegah bayi terserang penyakit anemia.
ADVERTISEMENT
Ada banyak sekali makanan yang berbahan dasar daging ayam. Salah satunya adalah resep soto ayam untuk MPASI. Bagaimana cara membuatnya? Simak di sini!

Resep Soto Ayam untuk MPASI

Itulah resep soto ayam untuk MPASI. Bagaimana, praktis bukan? Selamat mencobanya ya, Ma!
(AN)