Waktu Tes Kehamilan Terbaik Pakai Test Pack untuk Hasil Terakurat

Konten dari Pengguna
7 Agustus 2021 7:44 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Mama Rempong tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Wanita Melihat Hasil Tes Kehamilan dengan Test Pack. Foto: Freepik
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Wanita Melihat Hasil Tes Kehamilan dengan Test Pack. Foto: Freepik
ADVERTISEMENT
Waktu tes kehamilan yang tepat menjadi topik obrolan di antara Mama dan sahabat terdekat kemarin malam. Dia bercerita bahwa pada sore harinya, sahabat Mama yang lebih sering disapa Unge itu melakukan tes kehamilan.
ADVERTISEMENT
Dia bahkan mengirim foto garis samar pada test pack yang digunakannya. Karena bingung, Unge bertanya kepada Mama tentang waktu yang paling tepat agar hasil tes menunjukkan kejelasan.
Apa kamu juga pernah mengalami hal yang sama? Sebenarnya, hal seperti itu memang mungkin terjadi pada sebagian wanita yang sedang memeriksa kehamilan menggunakan test pack.

Kenapa Penting Mencari Waktu Tes Kehamilan yang Tepat?

Ilustrasi Pasangan Berbahagia Mengetahui Positif Hamil. Foto: Freepik
Dari yang pernah Mama baca di Healthline, kemungkinan terbesar penyebab keberadaan garis samar itu adalah keberadaan kadar hormon yang diproduksi selama kehamilan, human chorionic gonadotropin (hCG), masih terbilang rendah sehingga enggak bisa sepenuhnya dideteksi oleh test pack.
Sementara itu, secara lebih mendetail, Very Well Family menjelaskan, tes kehamilan dengan test pack akan mengukur kadar hormon hCG dalam urine yang diproduksi oleh tubuh wanita ketika sel telur yang telah dibuahi menempel pada dinding rahim.
ADVERTISEMENT
Saat awal kehamilan, kadar hCG tersebut hanya akan mengalami peningkatan secara perlahan. Nah, ketika kita melakukan tes kehamilan terlalu cepat atau sebelum masa menstruasi terlambat, tubuh kemungkinan belum memiliki kadar hCG yang dapat dideteksi untuk hasil positif hamil.
Jadi, harus diulang lagi deh tesnya dalam beberapa minggu ke depan. Kalau sudah seperti itu, penting banget kan untuk mengetahui informasi seputar waktu terbaik dalam melakukan tes kehamilan?
Biar sama-sama lebih paham, yuk simak penjelasan tentang waktu tes kehamilan yang tepat ketika menggunakan test pack untuk hasil paling akurat menurut Very Well Family berikut ini, ya.

Waktu Tes Kehamilan yang Paling Tepat

Ilustrasi Ibu Hamil. Foto: Freepik
1. Setelah Terlambat Menstruasi
Menurut Very Well Family, waktu terbaik untuk melakukan tes kehamilan adalah setelah kamu mengalami keterlambatan menstruasi.
ADVERTISEMENT
Kenapa bisa gitu, Ma? Jawabannya sederhana banget, karena jika sudah telat menstruasi, kemungkinan besar kamu memang sedang dalam keadaan hamil sehingga bisa menghindari hasil tes yang menunjukkan garis negatif palsu.
2. Melakukan Tes di Pagi Hari
Melakukan tes di pagi hari juga kemungkinan besar membawa hasil yang akurat. Pagi hari menjadi salah satu waktu paling tepat untuk tes kehamilan berkaitan dengan urine yang digunakan sebagai pendeteksi kehamilan dari test pack.
Jika benar sedang hamil, urine ibu hamil cenderung akan memiliki konsentrasi kadar hCG paling tinggi di pagi hari saat pertama kali bangun. Jika sudah tinggi seperti itu, tentunya hasil positif yang akan terdeteksi akan lebih akurat.
Sementara di siang, sore, ataupun malam, kemungkinan hasil negatif yang palsu bisa saja terjadi karena tubuh telah mengonsumsi banyak air sehingga urine enggak sepekat saat tubuh baru terbangun dari tidur.
ADVERTISEMENT
3. Merasakan Beberapa Gejala Umum Kehamilan
Poin ketiga ini enggak kalah penting untuk kamu pahami, ya. Sebelum kita punya pemikiran tentang kemungkinan hamil, beberapa gejala bisa saja mulai tampak dan terasa.
Jika sudah seperti itu, kamu bisa menguji kebenarannya dengan menggunakan test pack. Berikut ini Mama tuliskan juga yah beberapa gejala umum kehamilan yang mungkin untuk kamu alami.
Ilustrasi Wanita Melihat Hasil Test Pack. Foto: Freepik
Ilustrasi Menemukan Hasil Positif Hamil. Foto: Freepik
Dari seluruh informasi di atas, kita bisa menyimpulkan, waktu terbaik untuk melakukan tes kehamilan dengan test pack adalah saat menstruasi telah terlambat dan dilakukannya selepas bangun tidur, ya.
ADVERTISEMENT
Di masa pandemi ini, memang lebih baik untuk mendeteksi kehamilan dari rumah terlebih dahulu, Ma. Jika hasilnya positif baru deh konsultasikan ke dokter kandungan.
Tapi kalau memang jadinya justru gelisah terus, kamu bisa berkonsultasi secara online dengan memanfaatkan layanan telemedicine yang telah tersedia pada saat ini.
(TMA)