Alfamidi Dukung Program Pemerintah Soal Satu Harga Minyak Goreng

Konten Media Partner
19 Januari 2022 13:37 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Alfamidi mengikuti kebijakan pemerintah untuk menjual minyak goreng seharga Rp 14.000 per liter
zoom-in-whitePerbesar
Alfamidi mengikuti kebijakan pemerintah untuk menjual minyak goreng seharga Rp 14.000 per liter
ADVERTISEMENT
MANADO - Regional Corporate Communications Manager Alfamidi, Arif L. Nursandi, mengatakan seluruh jejaring Alfamidi akan mendukung program pemerintah terkait dengan satu harga minyak goreng, di mana per Rabu (19/1) hari ini ditetapkan sebesar Rp 14 ribu per liter.
ADVERTISEMENT
Bahkan dikatakan Arif, pihaknya mulai hari ini telah menjual harga minyak sesuai dengan program pemerintah, untuk semua brand atau merk minyak goreng yang dijual di jejaring mereka.
"Alfamidi mengacu pada Pemerintah dan Aprindo, di mana semua ritel berjejaring harus membantu pemerintah dalam memasarkan minyak goreng satu harga ini," kata Arif.
Sebelumnya, Menteri Perdagangan (Mendag) Muhammad Lutfi menetapkan kebijakan minyak goreng satu harga, yakni Rp 14 ribu per liter. Melalui kebijakan ini, seluruh minyak goreng, baik kemasan premium maupun kemasan sederhana, akan dijual dengan harga setara, untuk pemenuhan kebutuhan rumah tangga serta usaha mikro dan kecil.
“Untuk memberikan manfaat yang lebih luas kepada masyarakat, Pemerintah telah mengeluarkan kebijakan penyediaan minyak goreng dengan satu harga. Melalui kebijakan ini diharapkan masyarakat dapat memperoleh minyak goreng dengan harga terjangkau dan di sisi lain produsen tidak dirugikan karena selisih harga akan diganti oleh Pemerintah,” ujar Menteri Perdagangan Muhammad Lutfi seperti dikutip dari kumparannews.
ADVERTISEMENT
Sebagai awal pelaksanaan, penyaluran minyak goreng Rp 14.000 per liter ini akan dilakukan melalui ritel modern yang terafiliasi dengan Asosiasi Pengusaha Ritel Indonesia (Aprindo), sementara untuk pasar tradisional diberikan waktu satu pekan untuk melakukan penyesuaian.
manadobacirita