Bupati Minut: Event Fotografi Bawah Laut Bisa Promosikan Keindahan Likupang

Konten Media Partner
4 Juli 2021 12:28 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Bupati Minahasa Utara (Minut), Joune Ganda, berfoto bersama dengan peserta fotografi bawah laut di Likupang
zoom-in-whitePerbesar
Bupati Minahasa Utara (Minut), Joune Ganda, berfoto bersama dengan peserta fotografi bawah laut di Likupang
ADVERTISEMENT
MANADO - Bupati Minahasa Utara (Minut), Joune Ganda, mendampingi Gubernur Sulawesi Utara (Sulut), Olly Dondokambey, membuka event Likupang International Underwater Photography Competition 2021, yang dipusatkan di Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) Pariwisata, Likupang, Sabtu (3/7) kemarin.
ADVERTISEMENT
Kegiatan yang digagas oleh Forum Komunikasi Pria Kaum Bapak Persatuan Gereja-Gereja di Indonesia (FK-PKB PGI) ini, bisa menjadi ajang yang ikut mensosialisasikan Likupang, yang oleh Presiden Jokowi ditetapkan sebagai Destinasi Super Prioritas Pariwisata.
"Karena pesertanya dari luar Provinsi Sulawesi Utara, jadi kita harapkan dengan mereka datang dan melihat langsung bagaimana keindahan alam bawah laut di Likupang, tentu akan memberikan efek untuk pariwisata ke depannya," kata Joune Ganda.
Joune yang ikut bersama dengan para peserta underwater photography atau fotografi bawah laut di lokasi kegiatan, mengatakan jika dirinya optimis kegiatan ini akan memberikan publikasi yang baik untuk Likupang, mengingat seluruh peserta mengaku sangat puas melihat keindahan bawah laut Likupang.
"Eksotik. Hal itu paling pertama disampaikan para peserta selepas mengikuti lomba. Untuk itu, saya optimis jika Likupang akan mendunia. Apalagi, para peserta tadi juga mengaku jika mereka akan merekomendasikan Likupang sebagai destinasi para pecinta fotografi underwater, karena kondisinya yang benar-benar sangat baik," ujar Joune.
ADVERTISEMENT
Sementara itu, selain underwater photography, juga dilaksanakan event Charity Golf Turnament di wilayah Kabupaten Minut. Menurut Joune, event tersebut juga akan memberikan publikasi yang baik, karena para golfer yang datang, akan merasakan keunikan lapangan Golf di Likupang, ditambah dengan suasana alam yang sangat baik untuk dijadikan destinasi liburan.
"Untuk itu saya sangat berterima kasih kepada Pemerintah Provinsi Sulawesi Utara terlebih khusus Gubernur dan Wakil Gubernur, serta pihak panitia dari Forum Komunikasi Pria Kaum Bapak Persatuan Gereja-Gereja di Indonesia, yang mau mengangkat likupang menjadi lebih mendunia," kata Joune.
"Kiranya, setelah selesai pandemi COVID-19 dan semua sudah berjalan normal, kita bisa mendatangkan banyak wisatawan dari luar untuk ke Likupang, yang artinya dampak untuk perekonomian juga akan terasa," tuturnya kembali.
ADVERTISEMENT
anes tumengkol