Bupati Sitaro Tegur PLN ULP Siau Akibat Sering Terjadinya Pemadaman Listrik

Konten Media Partner
26 April 2021 19:03 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Bupati Kabupaten Sitaro, Evangelian Sasingen (topi oranye), saat menegur manajemen PLN ULP Siau terkait dengan sering terjadinya pemadaman listrik
zoom-in-whitePerbesar
Bupati Kabupaten Sitaro, Evangelian Sasingen (topi oranye), saat menegur manajemen PLN ULP Siau terkait dengan sering terjadinya pemadaman listrik
ADVERTISEMENT
SITARO - Bupati Kabupaten Sitaro, Evangelian Sasingen tampaknya mulai habis kesabaran dengan sering terjadinya pemadaman listrik di daerah dengan sebutan 47 pulau ini.
ADVERTISEMENT
Senin (26/4), Bupati yang baru saja tiba di Kabupaten Sitaro setelah kunjungan kerja di luar daerah, langsung bergegas menuju ke Pembangkit Listrik Tenaga Diesel (PLTD) di Kelurahan Paniki, Kecamatan Siau Barat, untuk melihat langsung penyebab terjadinya pemadaman listrik hingga berjam-jam tersebut.
Tak hanya melakukan inspeksi, Bupati Sasingen juga menegur pihak manajemen PLN ULP Siau, yang dianggap kinerjanya buruk, sehingga tidak bisa mengatasi pemadaman listrik di kepulauan Siau tersebut.
Bupati Kabupaten Sitaro, Evangelian Sasingen melakukan inspeksi di pembangkit listrik milik PLN yang ada di kepulauan Siau
"Tadi saya sudah datangi PLN, saya tegur mereka. Kenapa kinerja mereka malah menyusahkan masyarakat karena setiap hari, berjam-jam ada pemadaman listrik," ujar Sasingen.
Sasingen sendiri mengaku mendapatkan penjelasan dari pihak PLN, jika pemadaman terjadi disebabkan oleh kerusakan pada mesin pembangkit listrik milik mereka.
ADVERTISEMENT
Lanjut dikatakan Bupati perempuan pertama di Kabupaten Sitaro ini, PLN juga menyampaikan jika pihaknya sudah melakukan perbaikan mesin, di mana dalam waktu dekat ini spareparts dan teknisi untuk memperbaiki mesin yang rusak akan segera tiba.
Namun demikian, Sasingen mengaku jika dirinya memberikan ultimatum agar PLN tidak lagi melakukan penundaan perbaikan, ketika sparepart dan teknisi sudah datang.
"Tentu, saya sangat berharap pihak PLN secepatnya memperbaiki mesin yang bermasalah tersebut, agar masyarakat di Kepulauan Siau bisa mendapatkan pelayanan dan pasokan listrik yang normal. Karena ini bicara kepentingan banyak orang, kepentingan masyarakat, maka saya harus tegas," katanya kembali.
franky salindeho