Diwarnai Penalti untuk Tuan Rumah, Sulut United Takluk dari PSBS Biak

Konten Media Partner
3 Desember 2023 16:42 WIB
ยท
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Laga antara PSBS Biak (baju biru) melawan Sulut United (baju merah) di Stadion Cenderawasih Papua, Minggu (3/12).
zoom-in-whitePerbesar
Laga antara PSBS Biak (baju biru) melawan Sulut United (baju merah) di Stadion Cenderawasih Papua, Minggu (3/12).
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
PAPUA - Tim Sepak Bola asal Sulawesi Utara, Sulut United, harus kembali menelan kekalahan pada laga lanjutan Liga 2 Indonesia Grup 4, usai ditaklukkan tim tuan rumah PSBS Biak di Stadion Cenderawasih, Papua, Minggu (3/12) sore ini.
ADVERTISEMENT
Gol semata wayang dari laga ini diciptakan oleh Alexsandro Dos Santos Perreira pada menit ke-84 melalui titik putih penalti. Hasil ini, membuat tim berjuluk Gorango Utara semakin berat menuju ke babak 12 besar, walaupun kesempatan itu masih ada.
Kekalahan ini menjadi yang ketiga beruntun dialami Sulut United. Sebelumnya, dalam dua laga tur papua lainnya saat melawan Persewar Waropen dan Persipura Jayapura, anak asuh pelatih Jaya Hartono ini juga selalu menjadi pesakitan.
Pertandingan ini sendiri ditargetkan oleh Sulut United untuk mencuri poin, walaupun hanya satu lewat hasil imbang. Hal ini sempat akan menjadi kenyataan, karena hingga menit ke-80, pertahanan Sulut United sulit untuk ditembus oleh tim tuan rumah PSBS.
Saat pertandingan diprediksi akan berakhir imbang dengan skor kacamata atau 0-0, petaka kemudian datang untuk Sulut United. Di menit ke-84, PSBS mendapatkan hadiah penalti dari wasit.
ADVERTISEMENT
Alexsandro Dos Santos Perreira yang maju sebagai eksekutor, dengan mulus menyarangkan bola ke gawang Sulut United yang dikawal oleh Rafit. 1-0 untuk PSBS. Setelah itu, tak ada lagi peluang yang tercipta dan pertandingan berakhir dengan skor 1-0 untuk tuan rumah.
Hasil ini sendiri membuat Sulut United tertahan di posisi ke-4 dengan raihan 13 poin dari 11 pertandingan. Sementara, PSBS mantap di puncak klasemen dengan raihan 23 poin, di mana dirinya sudah mengunci tiket ke-12 besar.
Bagi Sulut United sendiri, kekalahan tersebut membuat langkah ke babak 12 besar kian berat terasa. Walaupun masih ada peluang, tapi itu bergantung pada hasil laga tim lain yakni Persipura, Kalteng Putra dan Persipal BU.
Di laga terakhir, Sulut United akan menjamu Kalteng Putra di Stadion Klabat Manado. Jika menang kesempatan ke babak 12 besar tetap ada.
ADVERTISEMENT
manadobacirita