Halal Bihalal Bersama Imam Masjid, Wali Kota Manado Titip Pesan Ini

Konten Media Partner
2 Juni 2021 20:13 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Wali Kota Manado Andrei Angouw bersama dengan para imam masjid pada acara Halal Bihalal yang diselenggarakan Pemerintah Kota Manado
zoom-in-whitePerbesar
Wali Kota Manado Andrei Angouw bersama dengan para imam masjid pada acara Halal Bihalal yang diselenggarakan Pemerintah Kota Manado
ADVERTISEMENT
MANADO - Pemerintah Kota Manado, Rabu (2/6) hari ini, menggelar Halal Bihalal bersama dengan para imam masjid yang ada di Kota Manado. Kegiatan ini sendiri merupakan komitmen dari Wali Kota dan Wakil Wali Kota Manado, Andrei Angouw dan Richard H Sualang, untuk menemui seluruh pemuka agama di daerah tersebut.
ADVERTISEMENT
Wali Kota Manado Andrei Angouw dalam kesempatan itu, kembali mengingatkan pentingnya menjaga tali silaturahmi antar umat beragama, demi merawat kebhinekaan dan juga menjaga toleransi yang selama ini sangat terjaga di ibu kota Provinsi Sulawesi Utara ini.
“Di kegiatan ini, saya ingin sampaikan tentang pentingnya silahturahmi dalam menjaga persatuan bangsa, dan juga menciptakan hidup rukun dan damai. Ini adalah modal utama kita yang sangat penting,” ujar Andrei Angouw.
Sementara itu, Wali Kota juga meminta dukungan para tokoh agama, termasuk para imam masjid, untuk mensukseskan program vaksinasi COVID-19. Menurut Angouw, hal ini penting, untuk menjaga masyarakat dari paparan COVID-19, serta bisa secara perlahan mengakhiri pandemi yang sudah hampir dua tahun terjadi.
"Saya minta seluruh tokoh agama ikut mensukseskan program vaksinasi. Saya harus sampaikan karena ini penting. Kita ikhtiar vaksinasi ini adalah hal yang baik, sehingga perlahan kita perbaiki tatanan hidup kita, dan tentunya kita tata kembali perekonomian kita," kata Angouw.
ADVERTISEMENT
Lanjut dikatakannya, bersama dengan Wakil Wali Kota Manado, dr Richard H Sualang, Angouw mengaku jika kesejahteraan para tokoh agama juga menjadi prioritas mereka. Untuk itu, mereka akan berupaya memasukan dana insentif untuk tokoh agama pada ABPD 2022 mendatang.
“Untuk tahun 2021 ini, memang insentif para tokoh agama tidak ditata. Tapi, kami berupaya agar bisa tertata pada APBD 2022 yang tentunya disesuaikan dengan kondisi keuangan kita," ujar Angouw kembali.
Sekadar diinformasikan, Halal bi Halal yang diselenggarakan Pemerintah Kota Manado dibuka dengan pembacaan ayat suci Al Quran dan juga terjemahannya. Hadir dalam kegiatan ini, Ketua MUI Sulut KH Abdul Wahab Abdul Gafur LC.
oktaviana mundung