Imbauan Wawali Kota Bitung Agar Warga Taat Prokes dan Ikut Vaksinasi

Konten Media Partner
20 Desember 2021 21:14 WIB
·
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Wakil Wali (Wawali) Kota Bitung, Hengky Honandar
zoom-in-whitePerbesar
Wakil Wali (Wawali) Kota Bitung, Hengky Honandar
ADVERTISEMENT
BITUNG - Wakil Wali (Wawali) Kota Bitung, Hengky Honandar, kembali mengingatkan masyarakat untuk menjaga kesehatan jelang perayaan Natal dan Tahun Baru. Salah satu yang harus diperhatikan adalah kewajiban menaati protokol kesehatan (prokes), agar terhindar dari paparan COVID-19.
ADVERTISEMENT
Selain itu, Hengky juga berharap agar masyarakat yang belum mengikuti vaksinasi, untuk segera mendaftarkan diri mendapatkan suntikan vaksin corona secara lengkap.
"Kami ingatkan masyarakat agar tetap menjaga kesehatan dangan baik dan kepada masyarakat yang belum divaksin, untuk segara melakukan vaksin,” kata Hengky.
Hengky mengatakan, saat ini Pemerintah Kota Bitung bersama dengan seluruh jajaran dan stakeholder, terus menggenjot pelaksanaan vaksinasi, agar capaian target di akhir tahun 2021 ini bisa terpenuhi.
Menurutnya, vaksinasi yang dilakukan tak lain adalah untuk memberi perlindungan kekebalan tubuh atau herd immunity kepada masyarakat, agar tetap bisa beraktivitas dengan menerapkan protokol kesehatan di tengah pandemi.
“Jika capaian target vaksinasi sudah berhasil diraih, kemudian masyarakat taat protokol kesehatan yang dianjurkan pemerintah, maka kegiatan kita akan bisa kembali pulih. Kami juga minta agar dibantu untuk merealisasikan program yang telah disiapkan," ujar Hengky kembali.
ADVERTISEMENT
isa