Ini Solusi Dinas Pendidikan Sulut Untuk Siasati Sistem Zonasi Sekolah

Konten Media Partner
16 Juli 2019 16:41 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Suasana verifikasi berkas penerimaan siswa baru di salah satu sekolah yang ada di Kota Manado, Sulawesi Utara
zoom-in-whitePerbesar
Suasana verifikasi berkas penerimaan siswa baru di salah satu sekolah yang ada di Kota Manado, Sulawesi Utara
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Kepala Dinas Pendidikan Daerah (Dikda) Provinsi Sulawesi Utara, Grace Punuh, menyebutkan pihaknya memberikan kelonggaran anak-anak mengaku tengah membahas solusi persoalan sistem zonasi dalam Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB), yang banyak diprotes.
ADVERTISEMENT
Menurut Punuh, salah satu solusi jangkah menengah yang coba dilaksanakan pihaknya adalah, memperbolehkan siswa yang tinggal di luar zonasi, untuk menumpang tinggal di rumah keluarga yang berdekatan dengan sekolah yang diinginkan.
Dikatakannya, dengan menumpang tinggal di rumah keluarga yang dibuktikan dengan surat keterangan domisili, maka sistem zonasi bisa terpenuhi.
"Tapi ingat, hanya yang tinggal dengan keluarga. Bukan kos-kosan," kata Punuh.
Punuh juga mengaku jika pihaknya akan meminta bantuan pemerintah pusat, menambah ruangan belajar untuk sekolah-sekolah yang banyak dituju dalam sistem zonasi.
"Salah satu masalah yang timbul dalam sistem zonasi ini adalah keterbatasan kemampuan ruangan sekolah. Artinya, ada sekolah yang di zonasinya banyak siswa mendaftar, tapi tak bisa menampung semua siswa," tutur Punuh kembali.
ADVERTISEMENT
oktavian mundung