Joune Ganda-Kevin Lotulung Spirit Baru Menuju Perubahan Minahasa Utara

Konten Media Partner
8 September 2020 10:17 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
ADVERTISEMENT
MINUT - Jumat (4/9), pada hari pertama Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Minahasa Utara (Minut) membuka Pendaftaran Bakal Calon Bupati dan Wakil Bupati Minahasa Utara, pasangan Calon Joune Ganda - Kevin William Luntungan, resmi mendaftar.
ADVERTISEMENT
Pasangan calon yang diusung PDI Perjuangan dan didukung Partai Demokrat, Partai Gerindra, Partai Perindo dan PBB ini, menjadi yang pertama dan menunjukan tanda kesiapan mereka menghadapi Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) di Kabupaten Minahasa Utara.
Joune Ganda dan Kevin W Lotulung mengendarai roda sapi saat menuju ke kantor KPU Kabupaten Minahasa Utara
Seluruh berkas sebagai prasyarat pendaftaran pun diterima oleh KPU Kabupaten Minut. Bahkan, hasil tes swab sudah dipersiapkan oleh pasangan milenial ini, sebagai bukti mereka dalam kondisi sehat, sekaligus memberikan dukungan tentang pencegahan penyebaran virus corona.
Diawali dengan ibadah bersama, pasangan calon ini kemudian diiringi Tari Kawasaran saat ke luar dari rumah pemenangan. Tari Kawasaran sendiri menunjukan jika Joune dan Kevin sudah sangat siap untuk mengikuti pemilihan kepala daerah.
Rizya Ganda dan Kristi Arina juga mengendarai roda sapi saat menemani suami mereka mendaftar ke KPU Kabupaten Minahasa Utara
Usai itu, Joune dan Kevin yang berbaju putih casual, kemudian menaiki roda sapi hingga ke KPU Minut. Perjalanan beberapa ratus meter ini bukan tanpa filosofi. Roda Sapi selain sebagai kendaraan kerja masyarakat Minut dulu, juga mengisyaratkan jika pasangan calon ini telah siap untuk bekerja keras untuk masyarakat Minut.
ADVERTISEMENT
Apalagi, tak hanya Joune dan Kevin saja yang menggunakan roda sapi, istri mereka, Rizya Ganda dan Kristi Karla Arina, juga ikut mengendarai, yang mengirimkan sinyal jika tak hanya suami mereka yang siap bekerja untuk Minut, tetapi mereka juga akan mendukungnya dengan bekerja sesuai tupoksi nantinya.
Joune Ganda dan Kevin W Lotulung menyapa para pendukung
Baik Rizya dan Kristi juga sangat mendukung keinginan suami mereka dalam membangun Minut. Mereka menilai, apa yang diinginkan suami mereka adalah hal yang baik karena untuk kepentingan banyak masyarakat nantinya.
"Saya tahu apa keinginan suami saya. Sejak awal dirinya selalu menyebut ingin membawa daerahnya menjadi lebih baik," kata Rizya.
Joune Ganda sah sebagai Calon Bupati dan Wakil Bupati Minahasa Utara setelah seluruh berkas pendaftaran diterima oleh KPU Kabupaten Minahasa Utara
Untuk itu, Rizya mengucapkan banyak terima kasih untuk para simpatisan, relawan, militan, dan pendukung-pendukung yang selalu mensupport Joune-Kevin dalam pencalonan.
ADVERTISEMENT
"Tentunya tanpa penyertaan Tuhan serta dukungan orangtua, bapak dan ibu seluruh pendukung, Joune Ganda tak akan seperti ini. Untuk itu, saya ajak mari torang berjuang bersama-sama memenangkan Pilkada untuk Minahasa Utara yang lebih maju, hebat dan juga untuk masyarakat yang sejahtera," kata Rizya.
Oktaviana Mundung/adv/*