KKP Terjunkan 4 Kapal untuk Bantu Evakuasi Warga Terdampak Erupsi Gunung Ruang

Konten Media Partner
8 Mei 2024 12:17 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Kapal Orca 06 milik KKP yang berlabuh di Pelabuhan Buhias Tagulandang, Kabupaten Sitaro, untuk membawa bantuan serta melakukan evakuasi warga terdampak erupsi Gunung Ruang. (foto: febry kodongan/manadobacirita)
zoom-in-whitePerbesar
Kapal Orca 06 milik KKP yang berlabuh di Pelabuhan Buhias Tagulandang, Kabupaten Sitaro, untuk membawa bantuan serta melakukan evakuasi warga terdampak erupsi Gunung Ruang. (foto: febry kodongan/manadobacirita)
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
TAGULANDANG - Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) melalui Dirjen PSDKP, menerjunkan empat kapal milik mereka, masing-masing kapal HIU 02, Hiu 015, Orca 04 dan Orca 06 untuk membantu proses evakuasi warga terdampak erupsi Gunung Ruang di Kabupaten Sitaro, Sulawesi Utara (Sulut).
ADVERTISEMENT
Selain melakukan evakuasi warga, keempat kapal ini juga ditugaskan membawa bantuan kepada warga terdampak yang ada di Pulau Tagulandang.
Seperti yang dilakukan Kapal Orca 06, yang bersandar di Pelabuhan Bahoi, Kabupaten Tagulandang, Selasa (7/5) kemarin, untuk membawa bantuan ke tempat tersebut, serta pulangnya mengangkut warga yang harus dievakuasi.
Kapal bertolak dari Dermaga Kapal Pengawas PSDKP Bitung, dipimpin langsung Kepala Pelabuhan Perikanan Samudera Bitung, Ady Candra, Humas PSDKP Bitung, Nur Ayu dan Kepala Stasiun PSDKP Tahuna, Bayu Suharto, ini kemudian tiba di Pelabuhan Buhias sekitar pukul 15:25 WITA.
Seorang warga Lansia digendong tim medis untuk menaiki kapal Orca 06
Kapal ini membawa berbagai bantuan, serta juga mengangkut sejumlah relawan yang mengatasnamakan Relawan Kemanusiaan Kesehatan Kreativitas Laskar Merah Putih (RKKK-LMP).
Sekitar pukul 17:10 WITA, Orca 06 bertolak dari Pelabuhan Buhias, Tagulandang kembali menuju Dermaga Pangkalan PSDKP Bitung dengan membawa sebanyak 24 pengungsi. Dalam perjalanan seluruh pengungsi serta penumpang dilayani secara baik oleh awak kapal.
ADVERTISEMENT
Tiba di Dermaga Kapal Pengawas PSDKP Bitung para pengungsi langsung di sambut Pemerintah Kota Bitung didampingi Kepala Pangkalan PSDKP Bitung, Kurniawan.
“Malam ini, kami di pangkalan PSDKP Bitung menerima kedatangan 25 orang pengungsi yang diangkut dengan kapal orca 06. Pemerintah Kota Bitung sendiri telah menyiapkan tim medis untuk pemeriksaan para pengungsi, serta telah kami siapkan makan malam, untuk selanjutnya pengungsi ini akan di bawa ke BLK Bitung,” kata Kurniawan.
Serly Yakobs, salah satu pengungsi berterima kasih kepada PSDKP yang telah membantu mengevakuasi mereka dari Tagulandang ke Kota Bitung.
“Terima kasih. Selama perjalanan semuanya dijamin, makanannya enak. Pelayanan ramah, kami senang. Sekali lagi kami ucapkan terima kasih,” ujar wanita paruh baya yang hendak mengungsi ke keluarganya di Kota Manado ini.
ADVERTISEMENT
febry kodongan