Konten Media Partner

Pemkab Sitaro Sampaikan Harapan Ini Saat Rakerda KONI Sitaro

26 Juni 2024 14:10 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Asisten II Pemkab Sitaro, Agus T Poputra, saat menyampaikan harapan pada pelaksanaan Rakerda KONI Kabupaten Sitaro.
zoom-in-whitePerbesar
Asisten II Pemkab Sitaro, Agus T Poputra, saat menyampaikan harapan pada pelaksanaan Rakerda KONI Kabupaten Sitaro.
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
SITARO - Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kabupaten Sitaro, menggelar Rapat Kerja Daerah (Rakerda) untuk membahas program dan persiapan sejumlah kegiatan olahraga yang akan diikuti.
ADVERTISEMENT
Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sitaro ikut hadir dalam kegiatan tersebut. Penjabat Bupati yang diwakili Asisten II, Agus T Poputra, berharap Rakerda tersebut bisa menghasilkan keputusan yang baik untuk memajukan olahraga daerah.
"Diharapkan dari rapat ini akan mampu meningkatkan dan memantapkan kualitas serta keberadaan KONI Sitaro sebagai salah satu elemen kekuatan pembangunan daerah," ujar Agus.
Agus mengatakan, bahwa olahraga tidak hanya menjadi ajang untuk meraih prestasi, tetapi juga menjadi alat yang paling strategis untuk mempersatukan bangsa bahkan bisa mendamaikan ketika terjadi peperangan.
Menurutnya, ketika berbicara olahraga, tidak ada lagi perbedaan di dalamnya. Semangat sportivitas dalam kegiatan olahraga itu dapat meleburkan berbagai komponen masyarakat, selain dengan berolahraga tubuh akan menjadi sehat dan pikiran menjadi tenang.
ADVERTISEMENT
Lebih lanjut, dirinya mengingatkan pentingnya fungsi organisasi, baik dari sisi KONI sebagai induk organisasi maupun pengurus cabang olahraga dalam meningkatkan kemampuan SDM dari semua unsur.
"KONI sebagai induk organisasi olahraga diharapkan mampu melahirkan atlet yang berprestasi dan profesional serta memiliki integritas dan moralitas yang berlandaskan Pancasila dan jiwa nasionalis yang tinggi," ujarnya.
"Dunia olahraga adalah milik masyarakat dan perkembangannya senantiasa menjadi perhatian masyarakat dalam kerangka mengakselerasi terwujudnya Sitaro yang semakin unggul, sejahtera, dan harmonis," katanya kembali.
Rakerda KONI Kabupaten Sitaro dihadiri Ketua Umum KONI Sitaro, Evangelian Sasingen, Ketua Harian Herry Bogar, Sekretaris Bob Ch Wuaten dan para pengurus serta perwakilan dari KONI Provinsi Sulawesi Utara, dan utusan pengurus cabang olahraga.
ADVERTISEMENT
franky salindeho