Rektor UKIT Tomohon Ajak Doakan Pelantikan Presiden Berjalan Mulus

Konten Media Partner
18 Oktober 2019 21:56 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Rektor Universitas Kristen Tomohon (UKIT), Prof DR Ir Berty Sompie MEng
zoom-in-whitePerbesar
Rektor Universitas Kristen Tomohon (UKIT), Prof DR Ir Berty Sompie MEng
ADVERTISEMENT
Pelantikan Presiden dan Wakil Presiden RI periode 2019-2024 dipastikan berlangsung Minggu (20/10). Sejumlah pihak berharap, selama proses pelantikan tidak ada tindakan-tindakan inkonstitusional yang terjadi.
ADVERTISEMENT
Hal ini juga diharapkan Rektor Universitas Kristen Tomohon (UKIT), Prof DR Ir Berty Sompie MEng. Menurutnya, pelantikan Presiden dan Wakil Presiden terpilih harus menjadi momentum baik, dimana semua daerah dan semua elemen masyarakat bersama-sama mendukung dengan menciptakan suasana aman.
"Dari dunia pendidikan juga harus mensukseskan pelantikan pimpinan republik Indonesia ini. Cukup dengan menjaga situasi kondusif dan aman," kata Sompie.
Sompie juga mengajak seluruh civitas Universitas yang banyak mencetak calon pendeta hebat ini, untuk sama-sama mendoakan proses pelantikan Presiden dan Wakil Presiden terpilih berjalan lancar dan tidak ada upaya-upaya inkonstitusional yang terjadi.
"Kami juga mendoakan agar tidak ada lagi aksi-aksi inkonstusional yang justru bisa memecah bangsa. Mari doakan agar pak Presiden dan Wakil Presiden yang akan dilantik tetap sehat dan kuat untuk menjalankan roda pemerintahan nantinya," kata Sompie kembali.
ADVERTISEMENT
viana mundung