Sulawesi Utara Catat Rekor Kasus Corona Harian Tertinggi, Bertambah 234 Orang

Konten Media Partner
20 Januari 2021 23:00 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi kasus corona yang meningkat. (foto: kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi kasus corona yang meningkat. (foto: kumparan)
ADVERTISEMENT
MANADO - Sulawesi Utara mencatat rekor penambahan kasus harian corona tertinggi pada Rabu (20/1) hari ini. Satuan Tugas (Satgas) Percepatan Penanganan COVID-19 Sulawesi Utara (Sulut), mengumumkan pada hari ini ada 234 kasus baru.
ADVERTISEMENT
"Hari ini pertambahan kasus baru di Sulawesi Utara mencapai 234 kasus, yang merupakan rekor penambahan kasus tertinggi harian. Sebelumnya rekor tertinggi terjadi di tanggal 18 Desember 2020 sebanyak 202 kasus," kata juru bicara Satgas Percepatan Penanganan COVID-19 Sulut, dr Steaven Dandel membuka rilisnya.
Dikatakan Dandel, pertambahan kasus tertinggi ini, jika dilihat dari analisa epidemiologi adalah dampak dari transmisi yang terjadi selama libur Natal dan Tahun Baru. Menurutnya, hal ini terlihat dari sebaran kasus yang meluas ke daerah yang sebelumnya minim kasus seperti Bolmut dan Kepulauan Talaud.
Dandel menjelaskan, kasus-kasus yang diumumkan hari ini adalah mereka yang diambil sampel pada minggu pertama dan kedua bulan Januari, di mana jika ditarik kronologisnya, sesuai dengan masa inkubasi COVID-19 yakni 7 sampai 14 hari, maka infeksi terjadi pada masa periode liburan.
ADVERTISEMENT
Adapun jumlah kasus per daerah pada Rabu (20/1) hari ini adalah:
Manado : 81 Orang
Bitung : 30 Orang
Tomohon : 11 Orang
Minahasa : 31 Orang
Minahasa Selatan : 5 Orang
Minahasa Tenggara : 18 Orang
Minahasa Utara : 14 Orang
Kotamobagu : 8 Orang
Bolmong : 1 Orang
Bolmong Timur : 1 Orang
Bolmong Utara : 18 Orang
Kep. Sitaro : 2 Orang
Kep. Sangihe : 2 Orang
Kep. Talaud : 12 Orang
"Dengan bertambahnya 234 kasus corona baru ini, maka total kumulatif pasien terkonfirmasi COVID-19 di Sulawesi Utara sebanyak 11.838 orang," kata Dandel.
Sementara itu, pasien yang dinyatakan sembuh bertambah 45 orang. Kabupaten Minahasa menjadi daerah dengan jumlah pasien sembuh terbanyak pada hari ini yakni 17 orang disusul Minahasa Utara sebanyak 15 orang. Kota Bitung dan Bolmong masing-masing tiga orang, Minahasa Tenggara enam orang dan Bolmong Selatan satu orang.
ADVERTISEMENT
Dikatakan Dandel, saat ini jumlah pasien corona yang dinyatakan sembuh per Rabu (20/1) berjumlah 8.381 orang dengan angka kesembuhan yakni 70,79 persen.
"Untuk pasien meninggal bertambah tiga orang, sehingga totalnya kini berjumlah 367 orang. Angka kematian atau case fatality rate sendiri sebesar 3,1 persen," tutur Dandel.
Sementara, kasus aktif yang masih dirawat juga bertambah cukup signifikan yakni 187 orang. Dengan demikian jumlah pasien aktif corona di Sulawesi Utara kini telah berjumlah 3.091 orang.
"Kasus aktif sendiri kini memiliki persentase sebesar 26,11 persen dari total keseluruhan pasien terkonfirmasi corona yang ada di Sulawesi Utara," kata Dandel kembali.
manadobacirita