Tim Sulut United Resmi Diliburkan

Konten Media Partner
23 Maret 2020 14:10 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Pemain Sulut United saat menjalani laga uji coba melawan Persipura Jayapura
zoom-in-whitePerbesar
Pemain Sulut United saat menjalani laga uji coba melawan Persipura Jayapura
ADVERTISEMENT
Manajemen Sulut United secara resmi meliburkan tim mulai Senin (23/3) hari ini. Keputusan ini diambil oleh manajemen dan pelatih kepala, setelah melihat perkembangan kondisi yang terjadi di Indonesia terkait wabah virus corona.
ADVERTISEMENT
Manajer Sulut United, Muhammad Ridho menyebutkan, keputusan ini juga sebagai bentuk dukungan kepada pemerintah saat ini, yang meminta agar sementara waktu mengurangi aktivitas di luar ruangan serta membatasi adanya kegiatan keramaian.
"Dengan mempertimbangkan beberapa hal yang terjadi saat ini, kami memilih tidak mengambil resiko. Mengacu terhadap imbauan Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo, maka kami memutuskan untuk meliburkan tim untuk sementara waktu, hingga situasi kembali kondusif," kata Ridho dalam siaran persnya.
Namun demikian, Ridho menyebutkan, para pemain tetap akan diberikan Program latihan agar kondisi pemain selama liburan tetap terjaga dan terpantau oleh tim pelatih.
Sementara, Pelatih Kepala Sulut United, Ricky Nelson mengaku jika tim harus memahami kondisi saat ini, termasuk mengikuti saran pemerintah terkait aktivitas dengan jumlah orang yang banyak dalam satu tempat, karena bisa beresiko lebih cepatnya virus corona menular.
ADVERTISEMENT
Untuk itu, keputusan yang diambil untuk meliburkan para pemain, dianggap sangat tepat.
Menurut Nelson, untuk sementara, pemain bisa latihan mandiri di rumah masing-masing, tetapi akan tetap mendapatkan pemantauan dari tim pelatih.
"Kami sudah menyiapkan program latihan mandiri bagi mereka selama di rumah masing-masing. Saya harap pemain bisa menjaga kebugarannya,” kata Nelson.
Sebelumnya, PSSI telah mengirimkan Surat Elektronik bernomor 1038/UDN/606/III-2020 yang berisi pemberitahuan berhentinya kompetisi Liga 2 2020 akibat dari wabah pendemik virus Corvid-19.
manadobacirita