Viral Anggota DPRD Sulut Minum Minuman Keras dan Dinilai Tak Taat Prokes

Konten Media Partner
13 April 2021 16:26 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Botol minuman keras (miras) dihancurkan dengan menggunakan alat berat. Foto: Iqbal Firdaus/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Botol minuman keras (miras) dihancurkan dengan menggunakan alat berat. Foto: Iqbal Firdaus/kumparan
ADVERTISEMENT
MANADO - Viral video anggota DPRD Provinsi Sulawesi Utara (Sulut), Cindy Wurangian yang tak taat protokol kesehatan (Prokes) dan tengah minum minuman keras di sebuah pantai.
ADVERTISEMENT
Video yang dibagikan oleh akun instagram lambeturahkawanua ini menyertai caption jika video tersebut dibagikan langsung di instagram story milik anggota DPRD dari Partai Golkar, Cindy Wurangian.
"Videonya di unggah langsung di story Instagram milik anggota dewan tersebut yang memperlihatkan dirinya bersama teman-temannya sedang berkumpul sambil menikmati wisata pantai," tulis admin lambeturahkawanua dalam postingan video yang telah diblur tersebut.
Dalam video ini sendiri tampak sejumlah wanita tengah berada di tepi pantai. Ada dua tempat yang terekam dalam video tersebut. Satu seperti berada di dalam pendopo dan satu lagi mereka menggelar alas di pasir. Dari dua tempat itu, para wanita tersebut tampak tengah menikmati minuman keras jenis whiskey.
Di dalam video itu, Cindy merupakan orang yang menuangkan minuman keras ke gelas masing-masing orang yang terkeman dalam video tersebut.
ADVERTISEMENT
Sementara, Cindy Wurangian saat dihubungi mengaku bingung untuk menanggapi video yang telah diblur tersebut.
"Bingung mau tanggapi apa," tulis Cindy disertai dengan emoticon tertawa saat menjawab pesan dari manadobacirita.
Sementara itu, netizen ada yang pro dan kontra terkait dengan video dari Cindy Wurangian tersebut.
"Buat qta NDA SALAH Dorang ada refreshing.!!! Kage admin lambetura p kalakuan lbh parah wkwkwkkwkk," tulis netizen @oktavian_lausan dalam kolom komentar.
"Bikin apa dang ada slogan stop bagate, kong anggota dewanleh mrmberiksn contoh seperti itu," kata @serlienayoan.
febry kodongan