Transit di Bandara Changi, Wapres JK Sempatkan Beli Buku tentang SBY

8 Oktober 2017 2:30 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
JK mampir di toko buku Bandara Changi Singapura (Foto: Dok. Jubir Wapres Husain Abdullah)
zoom-in-whitePerbesar
JK mampir di toko buku Bandara Changi Singapura (Foto: Dok. Jubir Wapres Husain Abdullah)
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Sebelum melanjutkan perjalanan ke Belgia untuk meresmikan Festival Europalia 2017, Wakil Presiden Jusuf Kalla (JK) menyempatkan diri untuk mampir ke toko buku di Bandar Udara Changi Singapura.
ADVERTISEMENT
JK tampak sedang melihat-lihat koleksi dan tumpukan buku yang ada di toko itu. Sesekali JK membaca buku dengan cukup serius.
JK mampir di toko buku Bandara Changi Singapura (Foto: Dok. Jubir Wapres Husain Abdullah)
zoom-in-whitePerbesar
JK mampir di toko buku Bandara Changi Singapura (Foto: Dok. Jubir Wapres Husain Abdullah)
"Kebiasaan Pak JK mampir di book store bandara membeli buku baru," kata Juru Bicara, Wapres Husain Abdullah dalam pesan singkat, Senin (8/10) waktu setempat.
JK pun memutuskan untuk membeli 5 koleksi buku yang ada di toko itu. Uniknya, di antara kelima buku itu, salah satu pilihannya, jatuh pada buku hitam dengan foto presiden ke-6 Indonesia, Susilo Bambang Yudhoyono (SBY).
5 buku yang dibeli JK di toko buku Bandara Changi (Foto: Dok. Jubir Wapres Husain Abdullah)
zoom-in-whitePerbesar
5 buku yang dibeli JK di toko buku Bandara Changi (Foto: Dok. Jubir Wapres Husain Abdullah)
Buku tersebut berjudul The Loner "President Yudhoyono's Decade of Trial and Indecision" karya seorang jurnalis Selandia Baru, John Mcbeth. Husain beralasan, buku tersebut dibelinya karena judul yang unik. Lebih lanjut, JK ingin melihat sudut pandang lain tentang sosok SBY.
Buku tentang SBY yang dibeli oleh JK di Changi. (Foto: Dok. Jubir Wapres Husain Abdullah)
zoom-in-whitePerbesar
Buku tentang SBY yang dibeli oleh JK di Changi. (Foto: Dok. Jubir Wapres Husain Abdullah)
"Mungkin judulnya unik, atau ingin mengetahui pandangan penulis tersebut tentang SBY. Sebuah sudut pandang lain. Yang pasti pak JK seorang pembaca yang tekun," ujar Husain.
ADVERTISEMENT
"Total belanjaan buku 1,6 juta rupiah," sambungnya.
Buku yang dibeli Wapres Jusuf Kalla (Foto: Dok. Jubir Wapres Husain Abdullah)
zoom-in-whitePerbesar
Buku yang dibeli Wapres Jusuf Kalla (Foto: Dok. Jubir Wapres Husain Abdullah)
Usai transit selama satu jam, JK beserta rombongan, termasuk Ibu Mufidah Jusuf Kalla, akan kembali melanjutkan perjalanan ke Belgia. JK dijadwalkan tiba Minggu (8/10) pukul 08.30 Waktu Belanda.