Madura United Menang 2 Gol Tanpa Balas dari PSS Sleman

Konten Media Partner
5 Maret 2019 17:46 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Gol pertama Madura United ke gawang PSS Sleman dicetak Beto Goncalves di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Selasa (5/3/2019) sore.
zoom-in-whitePerbesar
Gol pertama Madura United ke gawang PSS Sleman dicetak Beto Goncalves di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Selasa (5/3/2019) sore.
ADVERTISEMENT
Media Madura – Kemenangan diraih Madura United di laga perdana babak penyisihan grup D Piala Presiden 2019. Laskar Sape Kerrab mengalahkan tuan rumah PSS Sleman dua gol tanpa balas.
ADVERTISEMENT
Pada pertandingan yang berlangsung di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Selasa (5/3/2019) sore, dua gol Madura United dicetak Alberto Goncalves, dan Alfath Fathier.
Dengan hasil ini, Madura United mengumpulkan 3 poin dan memimpin klasemen sementara grup D. Posisi ini bisa berubah, karena grup D masih menyisakan laga antara Persija Jakarta versus Borneo FV yang akan bertandingan malam ini.
Madura United memulai laga dengan baik meskipun tampil sebagai tim tamu. Turun dengan kekuatan terbaik, gawang PSS Sleman nyaris kebobolan gol cepat tim tamu, hanya peluang Greg Nwokolo masih bisa ditepis oleh kiper PSS di menit ke-3.
Selain Greg, Aleksander Rakic juga mengancam gawang PSS. Sama, peluangnya masih belum berbuah gol untuk Madura United.
ADVERTISEMENT
Di menit ke-10, Laskar Sape Kerrab berhasil menjebol gawang Ega Rizki. Gol dicetak Alberto Goncalves memanfaatkan tendangan bebas Greg Nwokolo. Skor pun berubah menjadi 0-1 untuk tim tamu.
PSS Sleman bukan tanpa ancaman, dua kali peluangnya digagalkan M. Ridho. Kiper Madura United mampu melakukan penyelamatan gemilang dari tembakan Hari Yudo dan Brian Ferreira di pertengahan babak pertama.
Hingga turun minum, Madura United tetap unggul 0-1 dari PSS Sleman.
Di babak kedua, tuan rumah tampil lebih agresif, bahkan sejumlah peluang mampu dilahirkan. Hanya, gol penyama belum tercipta hingga laga berjalan 75 menit.
Alih-alih mencetak gol penyama, justru gawang PSS Sleman kembali kebobolan. Madura United unggul 0-2 berkat pemain penngganti, Alfath Fathier di menit ke-86.
ADVERTISEMENT
Gol Alfath Fathier lahir dari umpan Aleksandar Rakic. Dengan mudah bola dilesakkan ke gawang PSS Sleman tanpa ada gangguan dari pemain maupun kiper PSS.
Selanjutnya, Madura United akan menghadapi Persija Jakarta lanjutan grup D di stadion yang sama, pada 8 Maret mendatang.
Reporter: Zainol
Editor: Ahmadi