Peringati HPN, Polisi di Pamekasan Donor Darah

Konten Media Partner
8 Februari 2020 19:08 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Peringati HPN, Polisi di Pamekasan Donor Darah
zoom-in-whitePerbesar
ADVERTISEMENT
Pamekasan, (Media Madura) - Sejumlah anggota PolresPamekasan, Madura, Jawa Timur memperingati Hari Pers Nasional (HPN) 2020 dengan aksi sosial berupa donor darah, Sabtu (8/2/2020) pagi, di Gedung Bhayanagkara Jl Stadion 81 Pamekasan.
ADVERTISEMENT
Kegiatan tersebut kata Wakapolres Pamekasan, Kompol Moh Asrori Khadafi, merupakan langkah konkrit dalam menjalin kemitraan Polri bersama insan pers dalam rangka bersama-sama membangun bangsa.
“Salah satu komitmen kita mengantisipasi ataupun menghindari adanya berita hoaks,” katanya.
Pria yang baru menjabat Wakapolres Pamekasan itu menambahkan, dalam aksi donor darah tersebut selain diikuti oleh jajaran anggota polisi hingga pejabat utama di lingkungan Polres Pamekasan, juga sejumlah wartawan yang bertugas di wilayah hukum Polres Pamekasan.
“Selamat Hari Pers Nasional 2020, semoga pers nasional semakin profesional dan berkontribusi dalam mencerdaskan kehidupan bangsa, harapannya kegiatan sosial ini bisa bermanfaat untuk sesama,” tambah Asrori Khadafi.
Sebelum donor darah yang merupakan salah satu agenda rutin yang dilakukan sejumlah anggota di lingkungan Polres Pamekasan itu, para korp baju coklat terlebih dahulu melakukan aksi senam bersama di halaman Mapolres Pamekaaan.
ADVERTISEMENT
Reporter : Ahmad Rifqi
Editor : Zainol