5 Opsi Prospek Karier bagi Lulusan Sejarah

27 Agustus 2018 12:29 WIB
comment
2
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Museum MACAN Jakarta (Foto: Prabarini Kartika/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Museum MACAN Jakarta (Foto: Prabarini Kartika/kumparan)
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Lulusan Sejarah sering dianggap sebelah mata karena hanya mempelajari budaya atau peristiwa yang telah terjadi. Padahal lingkup yang dipelajari mahasiswa jurusan Sejarah luas banget.
ADVERTISEMENT
Ya, lulusan Sejarah enggak hanya jago untuk mengingat masa lalu, tetapi juga untuk membentuk masa depan dengan belajar dari sejarah. Jadi, apa yang bisa kamu lakukan sebagai lulusan Sejarah? Banyak. Berikut lima di antaranya.
1. Di bidang pendidikan
Mayoritas lulusan Sejarah mengaplikasikan ilmunya di bidang pendidikan. Lulusan Sejarah bisa menjadi guru sekolah, dosen, atau peneliti, namun harus mengambil program master atau doktor dan sertifikasi tenaga pendidik sebelum mengajar.
Hal utama yang harus dimiliki untuk berkarier di bidang ini adalah rasa penasaran yang tinggi tentang dunia, dan keyakinan bahwa sejarah dapat menjadi panduan masa kini dan membentuk masa depan.
2. Di bidang hukum
Menurut laman Top Universities, lulusan Sejarah sangat dicari di bidang hukum karena kemampuannya yang kuat dan kritis dalam melakukan analisis. Beberapa profesi di bidang hukum memang memerlukan pendidikan lanjutan, namun lulusan Sejarah bisa melamar di bagian administrasi.
ADVERTISEMENT
3. Di bidang arsip
Museum, galeri, perpustakaan dan kantor arsip sejarah lainnya menawarkan peluang kerja yang paling menjanjikan bagi lulusan Sejarah. Sebab, lulusan Sejarah memiliki pengetahuan tentang pentingnya sejarah dan keinginan untuk melestarikannya bagi kepentingan manusia di masa depan.
Dalam menekuni karier di bidang ini, kamu harus fokus pada pemeliharaan dan organisasi artefak sejarah. Artefak itu bisa dalam bentuk hewan yang diawetkan, buku, hingga lukisan bersejarah.
Peran di bidang ini juga sangat beragam. Beberapa peran akan bersifat administratif dan kuratorial, hingga penelitian, untuk menambah pengetahuan tentang warisan dan sejarah manusia. Di samping itu ada juga profesi kurator museum, tenaga pendidikan di museum, atau arkeolog.
4. Di bidang politik
Karier di bidang politik cocok bagi lulusan Sejarah karena keduanya memiliki hubungan yang erat. Peranannya pun beragam, bisa sebagai pengamat politik, atau pengamat perkembangan historis sistem pemerintahan.
ADVERTISEMENT
Karier di bidang ini, memungkinkan kamu untuk menggunakan pengetahuan sejarah bagi perkembangan dan perubahan politik.
5. Di media
Ilmu Sejarah yang kamu miliki dapat digunakan di media dalam menyebarkan informasi dan berita, khususnya yang berkaitan dengan peristiwa historis kepada khalayak luas. Kamu juga bisa menerapkan pemahaman dan kepekaan budaya ke dalam isu-isu politik dan sosial saat ini.
Enggak jarang juga lulusan Sejarah yang menulis buku atau memandu acara di televisi, sebagai Sejarawan untuk menjelaskan peristiwa di masa lalu.