7 Tips Berteman untuk Si Introvert

28 November 2022 12:05 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi ekstrovert an introvert. Foto: Dmitry Demidovich/Shutterstock
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi ekstrovert an introvert. Foto: Dmitry Demidovich/Shutterstock
ADVERTISEMENT
Sebagai seorang introvert, mencari teman baru bukanlah hal mudah. Kamu mungkin bingung untuk memulai dari mana karena terlalu sering menghabiskan waktu sendirian.
ADVERTISEMENT
Jika kamu menemukan dan menggunakan cara yang tepat, kamu bisa mendapatkan teman baru dengan mudah.
Di bawah ini ada beberapa tips mendapatkan teman baru bagi seorang introvert dikutip dari Healthline.

Evaluasi Alasan

Ilustrasi bisnis bersama teman Foto: Shutterstock
Kamu tahu enggak kalau introvert itu cenderung membentuk hubungan yang kuat lho. Jika kamu benar-benar ingin mencari lebih banyak teman, itu sangat mungkin untuk dilakukan. Tapi, penting juga untuk menemukan alasan yang tepat kalau kamu ingin mendapatkan teman baru.
Jika kamu enggak benar-benar merasa perlu menghabiskan waktu dengan orang lain, itu tak apa. Sendirian enggak selalu berarti kesepian.

Lebih Menentukan Kualitas daripada Kuantitas

Ilustrasi sahabat. Foto: Shutter Stock
Hubungan yang berkualitas tinggi akan menawarkan manfaat yang paling besar. Menemukan satu teman baik sering kali lebih mudah daripada harus membangun koneksi dengan sekelompok teman yang kamu sendiri enggak memiliki waktu atau energi untuk benar-benar mengenalnya.
ADVERTISEMENT

Rangkul Minatmu

Ilustrasi sahabat atau kawan lama Foto: supirak jaisan/shutterstock
Di saat beberapa orang mungkin mendorongmu untuk keluar dari zona nyamanmu atau memintamu untuk memperluas jaringan, kamu enggak selalu perlu mencari minat baru untuk menemukan teman baru.
Mencari orang dengan minat yang sama dalam hobi atau aktivitas, bisa menjadi kunci dari ikatan atau hubungan yang langgeng. Kamu bisa menemukan teman baru melalui hal-hal yang kamu sukai seperti melalui klub film online.

Jangan Takut Coba Hal Baru

Ilustrasi perempuan merasa panik dan takut saat berada di tengah banyak orang. Foto: Odua Images/Shutterstock
Jika menurutmu hobimu saat ini enggak memberikan banyak kesempatan untuk terhubung, kamu bisa mempertimbangkan pendekatan baru. Banyak orang yang menemukan peluang untuk mendapatkan teman baru saat menjadi sukarelawan atau berpartisipasi dalam acara komunitas lain.
Kamu juga bisa mencari teman melalui internet. Kamu bisa bergabung di dalam sebuah forum tentang hal-hal yang kamu sukai. Fitur pencarian teman di aplikasi kencan juga menawarkan cara yang nyaman untuk menemukan teman di masa COVID-19, lho.
ADVERTISEMENT
Saat kamu mencari teman di tempat baru, pertimbangkan hal ini. Orang sering merasa tertarik pada orang lain dengan nilai dan latar belakang yang sama tapi juga merupakan ide baik untuk mengenal orang yang berbeda darimu.

Tunjukkan Kekuatanmu

com-Ilustrasi wanita yang bahagia karena menjaga kesehatan mental. Foto: Shutterstock
Kamu mungkin enggak bersinar paling terang di suatu kelompok. Tapi, kamu memiliki hal berharga lainnya untuk diperlihatkan. Luangkan waktu untuk memeriksa apa yang ada di dirimu dan akui hal-hal yang kamu lakukan dengan baik.
Poin kuat dari dirimu mungkin terletak di kepribadian, perilaku, atau keterampilan tertentu. Kamu mungkin adalah pendengar yang baik, memiliki komitmen yang kuat terhadap privasi, atau rasa keingintahuan dan imajinasi yang kuat untuk melihat sesuatu secara berbeda.
Hal terpenting untuk disadari adalah setiap orang memiliki kekuatan yang berbeda-beda. Kekuatanmu mungkin menarik bagi introver lain yang mengenali semangat yang sama.
ADVERTISEMENT

Kebutuhan Sosialisasi Setiap Orang Berbeda

com-Ilustrasi liburan bersama teman Foto: Shutterstock
Saat kamu berusaha untuk mengembangkan hubungan baru, coba untuk tetap dalam perspektif yang berbeda. Banyak orang introvert yang memiliki teman dekat tapi faktanya juga butuh waktu untuk mengisi ulang energi dirinya sendiri.
Jika kamu mencoba mencari lebih banyak teman dari energi yang kamu miliki, kamu mungkin akan merasa bersalah karena enggak memiliki cukup waktu untuk semua orang.

Lebih Terlibat dengan Apa yang Terjadi di Sekitar

com-Ilustrasi kumpul bersama sahabat Foto: Shutterstock
Enggak ada salahnya untuk mulai mencari koneksi dari hal-hal yang sudah kamu lakukan. Mengenal seseorang umumnya dimulai dengan tindakan sederhana seperti mendengarkan apa yang mereka katakan.
Kamu mungkin secara naluri menghindari interaksi dengan orang lain karena takut menjadi sasaran obrolan ringan. Tapi, saat mulai menjadi lebih akrab, kamu mungkin menemukan ruang untuk kesamaan. Begitu pertemanan yang baru mulai berkembang, tetap berkembang dengan menemukan cara baru untuk terhubung.
ADVERTISEMENT
Laporan Afifa Inak