Adidas Meissen ZX8000, Sneakers Porselen Seharga Rp 14 Miliar

11 Desember 2020 18:23 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Adidas Meissen ZX8000 dok Sotheby
zoom-in-whitePerbesar
Adidas Meissen ZX8000 dok Sotheby
ADVERTISEMENT
Adidas punya sneakers unik yang terbuat dari porselen. Enggak tanggung-tanggung, harganya mencapai USD 1 juta atau sekitar Rp 14 miliar.
ADVERTISEMENT
Untuk menghadirkan sneakers yang diberi nama ZX8000 tersebut, Adidas berkolaborasi dengan pengrajin porselen, Meissen, yang juga berasal dari Jerman.
Dikutip dari Design Milk, desain sneakers ini terinspirasi dari vas Krater, sebuah karya keramik bersejarah yang dirancang pada 1856 oleh Ernst August Leuteritz.
Ada 15 pola berbeda yang dibuat dengan teliti, presisi, dan secara handmade oleh empat pelukis dari Meissen.
Adidas Meissen ZX8000 dok Sotheby
Dilansir Highsnobiety, pembuatan sepatu ini juga cukup rumit karena harus membuat porselen dengan lukisan khusus, lalu menggabungkan bahan sepatu Adidas dan porselen Meissen yang berbobot 950 gram. Oleh karena itu, prosesnya memakan waktu sampai enam bulan.
“Sejak awal kami mengupayakan agar sneakers ini menjadi karya seni yang tiada duanya. Selain itu, bagian terpenting dari sepatu ini adalah porselen yang dilukis dengan tangan, menciptakan simbiosis yang luar biasa antara Adidas dan Meissen,” ujar Dr. Tillmann Blaschke selaku CEO Meissen.
ADVERTISEMENT

Hanya Ada Satu Sneakers Adidas Meissen ZX8000 di Dunia

Adidas Meissen ZX8000 dok Sotheby
Sneakers ZX8000 merupakan produk one-off alias hanya diproduksi sekali. Jadi sepatu ini tidak dijual bebas di pasaran.
Kamu bisa membelinya melalui situs lelang Sothebys, yang dibuka hingga 16 Desember 2020.
Hasil lelang akan diberikan ke Brooklyn Museum untuk mendukung akses pendidikan seni bagi anak muda di New York City, Amerika Serikat.
Laporan: Vania Sekar Widyadari