Alasan Cewek Lebih Tertarik & Penasaran sama Cowok yang Jarang Main Medsos

29 Mei 2021 22:45 WIB
·
waktu baca 1 menit
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi dok Elijah O'Donnell/pexels
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi dok Elijah O'Donnell/pexels
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Media sosial alias medsos udah jadi bagian dari kehidupan sehari-hari buat kebanyakan orang. Kalau nongkrong enggak update di Instagram Story kayak ada yang kurang rasanya. Sama halnya kalau lagi bete dan enggak curhat di Twitter kayaknya kurang afdol.
ADVERTISEMENT
Tapi ternyata, buat sebagian cewek, cowok yang jarang update dan main medsos justru lebih menarik dan bikin penasaran, lho. Nih, alasannya seperti dilansir Elite Daily.

Lebih spontan uhuy!

Seseorang yang sering main medsos, kalau lagi bosan, ya, bakal membuka aplikasi tersebut buat menghibur dirinya.
Tapi cowok yang jarang main medsos bakal lebih spontan dan kreatif buat melakukan hal lain, karena menghabiskan waktu main handphone bukan prioritas baginya.

Lebih fokus ke ceweknya

Pernah, enggak, ngeliat pasangan lagi kencan tapi justru sama-sama sibuk main handphone dan scrolling medsos?
Nah, hal ini mungkin enggak bakal terjadi kalau pacaran sama cowok yang jarang main medsos. Sebab dia akan fokus ke cewek yang ada di sisinya, mendengarkan cerita-ceritanya, dan lebih peka karena memperhatikan hal-hal kecil yang terjadi di antara kalian.
ADVERTISEMENT
Lagi pula, komunikasi langsung jadi salah satu hal penting dalam hubungan, 'kan?

Cuma peduli sama orang-orang di sekitarnya

Cowok yang jarang main medsos berarti enggak begitu peduli sama netizen yang hobi ribut, atau kehidupan para influencer yang terlihat flawless di feed Instagram.
Dia lebih memilih untuk memperhatikan orang-orang di sekitarnya, termasuk cewek yang dicintainya. Dia enggak peduli dengan kehidupan orang lain dan enggak mau orang lain peduli dengan kehidupannya.

Cowok yang jarang main medsos enggak bikin insecure bakal genit ke cewek lain

Serius, deh, kemungkinan dia kepoin medsos cewek-cewek lain itu kecil kalau cowok jarang main medsos. Cewek jadi enggak perlu insecure sama apa yang dia lakukan di medsos, dan siapa yang dia diam-diam kirim direct message (DM).
ADVERTISEMENT

Lebih Misterius

Sebagian cewek itu jago banget buat ngepoin seseorang lewat Instagram, Facebook, atau Twitter. Tapi kalau cowoknya jarang main medsos, bakal susah buat cewek mengulik soal kehidupannya, teman-temannya, sampai mantannya.
Buat beberapa cewek, hal ini bikin PDKT tambah seru karena jadi tertantang dan bikin tambah penasaran buat kenal lebih dekat sama cowok tersebut.
Laporan: Afifa Inak